Tim Pengabdian Sastra Indonesia FIB UNS Adakan Pelatihan Menulis Kreatif

Print Friendly and PDF



Tim Pengabdian Sastra Indonesia FIB UNS Adakan Pelatihan Menulis Kreatif

Solo- majalahlarise.com -Tim Pengabdian Prodi Sastra Indonesia FIB UNS melaksanakan kegiatan Pelatihan Menulis Kreatif Daring bertajuk “Apresiasi Karya Sastra sebagai Upaya Pencegahan Radikalisme Keagamaan di Sekolah”. Selasa (1/9/2020).

Pelatihan tersebut bekerja sama dengan SMPN 4 Klaten dan diikuti oleh 50-an siswa SMP tersebut dari semua jenjang kelas yang tertarik dalam dunia tulis menulis.

Menurut ketua pengabdian sekaligus Kaprodi Sastra Indonesia, Dr. Dwi Susanto, M.Hum.,pelatihan menulis kreatif ini bertujuan untuk menanamkan rasa toleransi dan kepekaan sosial kepada siswa  sekolah menengah pertama se Kabupaten Klaten melalui kegiatan apresiasi dan mengajarkan strategi pembacaan karya sastra dan rekreasi terhadap karya sastra yang bertemakan gerakan multikultural, toleransi, dan anti radikalisme.

Baca juga: SKI FIB UNS Akan Selenggarakan SEMNAS SIMFONI 2020

Pelatihan setengah hari tersebut memberi materi sekaligus praktik tentang menulis puisi, prosa dan naskah drama yang bermuatan nilai-nilai toleransi dan antiradikalisme.



"Siswa berpartisipasi aktif mengirimkan karyanya dan dievaluasi oleh tim pengabdi dengan melihat tata tulis dan konten tulisan mereka. Selanjutnya, hasil tulisan siswa yang telah dievaluasi tersebut akan dibukukan dan bisa dijadikan contoh karya dalam pembelajaran Bahasa Indonesia terutama kompetensi dasar menulis," ujarnya.

Baca juga: Makna Rengginang Saat Pandemi Covid-19

Dikatakannya, Tim Pengabdi Sastra Indonesia FIB berharap pelatihan ini menghasilkan resepsi ataupun tanggapan para siswa sekolah menengah pertama di Kabupaten Klaten terhadap karya sastra yang memiliki tema radikalisme dan intoleransi. Selain itu, diharapkan pula lahir model karya sastra ideal yang digunakan untuk bacaan pengayaan SMP. (Sofyan)


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top