Kuliah Umum Praktik Simulasi Manajerial Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah Fakultas Ekonomi Univet Bantara Sukoharjo

Print Friendly and PDF

Owner CV. Nikmat Bersama Tour dan Travel Guide Organizer, Bayu Kurniawan, S.H saat menyampaikan materi kuliah umum
Kuliah Umum Praktik Simulasi Manajerial Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah Fakultas Ekonomi Univet Bantara Sukoharjo

SUKOHARJO-majalahlarise.com-Fakultas Ekonomi Univet Bantara Sukoharjo bekerja sama dengan CV Nikmat Bersama Tour dan Travel Guide Organizer mengadakan Kuliah Umum Praktik Simulasi Manajerial Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (PSM-UMKM). Kuliah Umum ini mendatangkan narasumber sekaligus owner dari CV Nikmat Bersama Tour dan Travel Guide Organizer, Bayu Kurniawan, S.H. Sabtu (31/3/2018). Bertempat di ruang seminar Fakultas Ekonomi.
     Kuliah umum yang diikuti mahasiswa semester enam ini menguraikan tentang aspek manajemen baik dari segi keuangan, pemasaran, operasional, maupun sumberdaya manusia dari CV Nikmat Bersama Tour dan Travel Guide Organizer.
     "Pengelolaan manajemen yang baik merupakan kunci utama dari keberhasilan sebuah usaha. Di samping itu, usaha apapun harus memiliki nilai tambah (added value) bagi pelanggan," papar Bayu Kurniawan.
     Nilai tambah yang dicontohkan Bayu Kurniawan diantaranya pengalaman kerja yang mencukupi di bidang bisnis yang akan kita geluti, pelayanan yang tulus kepada pelanggan dengan diniatkan sebagai bentuk ibadah, menjaga silaturahim yang baik dengan semua stakeholder, serta mengutamakan kejujuran dalam bekerja.
Semoga dengan keberadaan kuliah umum ini mahasiswa dapat memperoleh gambaran yang jelas mengenai praktik manajemen di tingkat UMKM, sekaligus termotivasi untuk berani memulai usaha sendiri," terangnya.
     Kepala Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Univet Bantara Sukoharjo Salman Faris Insani, S.E, M.M menyampaikan keberadaan mata kuliah PSM-UMKM ini merupakan bentuk dukungan terhadap visi Fakultas Ekonomi Univet Bantara Sukoharjo dalam rangka menjadi fakultas yang mandiri, berkarakter, memiliki nilai-nilai kejuangan, dan unggul dibidang ekonomi khususnya di Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) pada tahun 2029 di Solo Raya.
     "Kuliah umum ini terintegrasi dengan mata kuliah PSM-UMKM yang merupakan salah satu mata kuliah khas dari Fakultas Ekonomi Univet Bantara Sukoharjo. Desain pembelajaran dari PSM-UMKM sendiri berupa simulasi peran manajerial di dalam dunia usaha," ujar dia.
     Salah satu peserta kuliah umum Linda Mulatsih mengaku secara keseluruhan acara berjalan baik serta bermanfaat bagi dirinya selaku mahasiwa. Ia tertarik untuk memulai usaha sendiri.
     "Acara dibawakan secara serius tapi santai, khas kuliah umum yang sering diselenggarakan di fakultas ini. Semoga suatu saat saya masih berkesempatan untuk mengikuti kuliah umum semacam ini lagi," katanya. (Sofyan)


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top