Pelantikan Bersama ORMAWA Tahun 2018 Univet Bantara Sukoharjo

Print Friendly and PDF

Rektor Univet Bantara Sukoharjo, Prof. Dr. Ali Mursyid WM, MP saat menyerahkan SK pelantikan kepada Ketua ORMAWA. 

Pelantikan Bersama ORMAWA Tahun 2018 Univet Bantara Sukoharjo

Sukoharjo-majalahlarise.com-Rektor Univet Bantara Sukoharjo melantik 657 pengurus organisasi mahasiswa (ORMAWA) yang terdiri Dewan Mahasiswa (DEMA), Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), 10 Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dan 20 Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMP). Sabtu (8/12/2018) bertempat di Auditorium kampus setempat.

Rektor Univet Bantara Sukoharjo, Prof. Dr. Ali Mursyid WM, MP usai melantik berpesan kepada seluruh pengurus ORMAWA yang bertugas selama satu tahun untuk bisa menorehkan kebaikan dan manfaat membawa kemajuan bagi Universitas. Selain itu, mengingatkan saat ini sudah memasuki era revolusi industri 4.0 yang harus diantisipasi mahasiswa ketika lulus jenis pekerjaan yang ada saat ini beberapa akan hilang atau tidak dibutuhkan 10 tahun mendatang.

“Agar bisa menghadapi era itu aktifitas saudara tidak hanya akademik tapi ikut ORMAWA ini menjadi salah satu jalan 5-10 tahun lagi dibutuhkan orang apa-apa bisa atau bisa apa-apa yang dibekali pemahaman teknologi informasi yang memadahi,” terangnya.

Dikatakan pula, menjadi pengurus organisasi kemahasiswan akan melatih soft skill ketrampilan di luar akademik yang dapat ditempa setinggi-tingginya. Sebab menurut penelitian keberhasilan top orang-orang di dunia bukan ditentukan akademiknya tetapi 80% ditentukan oleh soft skill.

“Saudara sudah masuk wadah organisasi mahasiswa. Maka buatlah program-program yang kreatif dan sesuatu yang spektakuler bisa diviralkan melalui media sosial. Begitu pula ketika melaksanakan kegiatan yang melibatkan orang lain misalnya lomba tingkat SMA pendaftaran harus menggunakan sistem online,” ujarnya.

Lebih lanjut, Prof. Ali Mursyid menyampaikan aktivitas ORMAWA yang dilaksanakan oleh pengurusnya masuk katagori kewirausahaan non profif  yang menghasilkan insan-insan lebih tulus dalam menyukseskan rencana kegiatan dan melaksanakan kegiatan.

“ORMAWA berfikir bagaimana kegiatan ini sukses tidak pernah berfikir saya dapat apa dan lebih tulus bisa memberi manfaat kepada orang lain. Saya berharap pengurus ORMAWA membuat program sebaik-baiknya dan jangan hanya titip nama dalam SK tapi jadilah insan yang berkontributif terhadap organisasi. Sehingga secara individu bisa meraih manfaat dan secara organisasi meraih sukses.” (Sofyan)


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top