Kapolres dan Dandim Sukoharjo Keliling Wilayah Berbagi Masker dan 488 Paket Sembako

Print Friendly and PDF

Kapolres Sukoharjo AKBP Bambang Yugo Pamungkas memberikan sembako dan masker kepada sopir becak.

Kapolres dan Dandim Sukoharjo Keliling Wilayah Berbagi Masker dan 488 Paket Sembako

Sukoharjo-majalahlarise.com-Polres Sukoharjo dan Kodim 0726/Sukoharjo terus gencar melakukan aksi simpatik dan aksi sosial, khususnya bagi masyarakat terdampak wabah Covid19.

Kapolres Sukoharjo AKBP Bambang Yugo Pamungkas bersama Dandim Sukoharjo Letkol Inf Chandra Ariyadi menyisir sejumlah kawasan di Sukoharjo, untuk memastikan masyarakat mengenakan masker. Sekaligus memberikan bantuan sembako langsung.

"Ini kegiatan baksos yang kesekian kalinya dilakukan Polres Sukoharjo. Kali ini kita menyisir warga yang bekerja di jalan, seperti sopir becak, sopir ojek, juga warga dhuafa. Aksi ini serentak di 64 titik termasuk di wilayah Polsek se Sukoharjo," kata Kapolres Sukoharjo AKBP Bambang Yugo, Rabu (15/4/2020).

Aksi keliling di jalan tersebut juga menjadi momen Kapolres dan Dandim, untuk mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan selalu waspada jaga jarak.

Untuk pengemudi ojek baik ojek online maupun pangkalan juga ketiban rejeki. Di basecamp induk Gojek Sukoharjo Jalan dr. Moewardi Gayam, selain mendapat beras, mereka juga mendapat uang tunai, masing-masing Rp 50 ribu.

"Kami ingin bantuan ini merata. Kami minta seluruh polsek juga menyisir warga yang terdampak secara ekonomi. Baik itu pedagang harian, pekerja jasa maupun warga yang kena PHK," tandasnya.

Polres menaruh perhatian khusus untuk pekerja yang terkena PHK, dibuktikan dengan alokasi sebanyak 375 paket dari 488 bingkisan yang disiapkan. (Dea/Sofyan)


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top