PHBI Unisri Distribusikan 500 Bungkus Daging Kurban

Print Friendly and PDF

Ketua Yayasan, Drs. Sularno menyerah secara simbolis lembu kurban kepada Ketua PHBI, Ir. Kharis Triyono, M.Si.

PHBI Unisri Distribusikan 500 Bungkus Daging Kurban

Solo- majalahlarise.com -Tingkat kesadaran civitas akademika Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta di tengah pandemi covid-19 untuk berbagi meningkat. Ditandai meningkatnya jumlah hewan kurban pada tahun ini.

Demikian pernyataan Ketua Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta, Ir. Kharis Triyono, MSi, saat penyembelihan hewan kurban di kampus setempat, Sabtu pagi (1/8/2020).

"Idul Adha  1441 H tahun ini kita dapat menyembelih empat lembu. Dua lembu dari Yayasan dan Rektorat, dua lembu yang lain, serta satu kambing berasal dari civitas akademika Unisri," ungkapnya.

Ketua Yayasan, Drs. Sularno,  saat menyerahkan lembu kepada panitia berpesan agar daging kurban distribusikan tepat sasaran serta dilandasi niat yang ikhlas bagi yang melaksanakan kurban.

Sementara itu Rektor Unisri yang diwaliki,  Wakil Rektor Bidang Administrasi,  Keuangan dan SDM, Dr. H. Bambang Ali Kusuma, SH, M. Hum, mengapresiasi peningkatan hewan kurban tahun ini, sebagai salah satu indikator kesadaran melaksanakan ajaran agama di Unisri meningkat.

Sekretaris PHBI Unisri, Suharno, SE menjelaskan daging kurban akan dibagikan  langsung kepada masyarakat disekitar kampus.

"Dalam situasi pandemi covid-19 protokol kesehatan kami utamakan, maka sekitar 500 bungkus daging kurban kami distribusikan melalui pengurus RT, sehingga masyarakat tidak harus antri mengambil di kampus sebagaimana tahun sebelumnya," pungkasnya. (Sofyan)


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top