Tim Pengabdian Prodi Ilmu Komunikasi FISIP Univet Laksanakan PMKK Melalui Pelatihan Pembuatan Website Desa

Print Friendly and PDF

 

Kepala Desa Jenalas Bambang Gunawan, S.P. saat memberi sambutan pelatihan pembuatan web desa.

Tim Pengabdian Prodi Ilmu Komunikasi FISIP Univet Laksanakan PMKK Melalui Pelatihan Pembuatan Website Desa

Sukoharjo- majalahlarise.com -Tim Pengabdian dari Program Studi Ilmu Komunikasi FISIP Univet Bantara Sukoharjo melaksanakan Pengabdian Kepada Masyarakat Kompetitif Klaster (PMKK). Tim Pengabdian diketuai oleh Dr. Yoto Widodo, M.Si dengan anggota berjumlah 2 orang, yaitu Dra. Betty Gama, M.Si dan Henny Sri Kusumawati, S.Sos., M.I.Kom dan dibantu oleh 3 orang mahasiswa, bertempat di Desa Jenalas, Kecamatan Gemolong, Kabupaten Sragen. Kamis (12/11/2020).

Adapun tema pengabdian adalah “Pelatihan Pembuatan Website Desa” diikuti peserta 12 orang terdiri dari perangkat desa, pengrus BUMDes dan dari unsur Karang Taruna.

Dalam sambutannya Ketua Pengabdian Dr. Yoto Widodo, M.Si menjelaskan pengabdian ini merupakan salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi yang harus dilaksankan oleh setiap dosen, disamping 2 Dharma yang lain, yaitu Pengajaran dan penelitian. Tujuan pengabdian pada kesempatan kali ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan perangkat desa Jenalas tentang Teknologi informasi dan komunikasi khususnya pembuatan dan pemanfaatan website sebagai sarana promosi dan komunikasi potensi desa Jenalas.

Tim pengabdian dari prodi Ilmu Komunikasi FISIP Univet saat foto bersama dengan peserta pelatihan.

Baca juga: Fakultas Ekonomi Univet Beri Cash Reward Kepada Mahasiswa Berprestasi Tahun 2020 

Kepala Desa Jenalas Bambang Gunawan, S.P., dalam sambutan mengucapkan terima kasih atas kehadiran tim pengabdian dari Ilmu Komunikasi FISIP Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo. Pihaknya berharap para peserta dari perangkat desa setelah mengikuti pelatihan dapat mengisi website Desa Jenalas tentang berbagai kegiatan di desa dan juga memaparkan potensi Desa Jenalas sehingga ke depan Desa Jenalas semakin dikenal di Indonesia maupun dunia.

Materi pertama disampaikan oleh Dr. Yoto Widodo, M.Si. dengan judul “Teknologi Informasi dan Komunikasi”. berkaitan dengan berbagai hal perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). Mulai sejarah perkembangan sampai dengan kemajuan yang terjadi saat ini. Perkembangan TIK mengalami perkembangan yang luar biasa, baik dari sisi perangkat keras maupun perangkat lunaknya, atau sumber daya manusia yang menggunakannya.

"Saat ini kehidupan manusia mulai bergeser ke Komputasi pervasif yaitu suatu kehidupan yang meletakkan teknologi informasi sebagai bagian dari kehidupan manusia dimanapun dan kapanpun," jelasnya.


Baca juga: Mahasiswa Fakultas Pertanian Unisri Edukasi Siswa SD Tanam Tanaman Hidroponik

Materi kedua dipaparkan oleh Dra. Betty Gama, M.Si dengan judul “Menulis Berita untuk Website”. Dalam materi ini disampaikan tentang pengertian berita, unsur-unsur berita dan teknik menulis berita di website.

"Syarat menulis berita yaitu harus berupa fakta, obyektif, berimbang, lengkap dan akurat. Selain itu juga memenuhi unsur berita diantaranya merupakan hal yang baru dan penting, bermakna dan berpengaruh, menyangkut hidup orang banyak, relevan dan menarik," paparnya.

Ditambahkan pula, dalam penulisan berita di web berita ditulis alenia pendek, ada jarak antar alenia, tidak ada indent, alenia rata kiri, dan highlight.  Selain itu sesuai dengan struktur penulisan berita menggunakan struktur piramida terbalik yaitu informasi terpenting diletakan pada alenia pertama atau lead berita yang biasa disebut teras berita. Sedangkan informasi penting dan kurang penting diletakkan di paragraf selanjutnya atau di body berita.

Materi ketiga berisi tentang pembuatan website baik teori maupun praktek dipaparkan oleh Henny Sri  Kusumawati dan Mulyo Agung.  Materi dimulai dengan teori pembuatan website, bagaimana cara berlangganan hosting dan domain, setelah administrasi selesai dilanjutkan instal wordpres, melakukan setting tampilan dan seterusnya sehingga website berfungsi dan dapat diakses masyarakat. (Sofyan)


Baca juga: Bimbingan Belajar Sukarela Oleh Mahasiswa Unisri, Beri Solusi Belajar Bagi Siswa Di Masa Pandemi


1 komentar:

  1. Semoga bermanfaat dan dapat ditindaklanjuti pembyatan website Desa Jenalas.

    BalasHapus


Top