Bella Cyntya Maharani Wakili Univet Bantara Maju Pemilihan Mahasiswa Prestasi Tingkat Nasional 2021

Print Friendly and PDF

 

Bella Cyntya Maharani

Bella Cyntya Maharani Wakili Univet Bantara Maju Pemilihan Mahasiswa Prestasi Tingkat Nasional 2021

Sukoharjo- majalahlarise.com - Mahasiswa prodi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Univet Bantara Sukoharjo semester empat, Bella Cyntya Maharani mewakili kampus maju lomba Pemilihan Mahasiswa Berprestasi Tingkat Nasional 2021 yang diselenggarakan Pusat Prestasi Nasional Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.

Bella Cyntya Maharani kepada majalahlarise.com, Senin (24/5/2021) menceritakan dirinya dipilih mewakili kampus maju lomba Pemilihan Mahasiswa Berprestasi ini setelah melalui berbagai macam pertimbangan oleh Wakil Rektor III bidang Kemahasiswaan.

"Persiapan yang saya lakukan mempersiapkan data-data sebagai persyaratan diantaranya data prestasi yang pernah diraih, kegiatan kemahasiswaan pernah diikuti dan kewirausahaan yang pernah dilakukan," ungkapnya.


Baca juga: Pelepasan Siswa Kelas XII SMAN 1 Manyaran Sistem Drive Thru dan Perketat Protokol Kesehatan

Lebih lanjut, wanita yang pernah terpilih menjadi Duta Wisata Kabupaten Wonogiri ini menjelaskan selama persiapan sampai pelaksanaan lomba terus didampingi dan dibimbing oleh dosen pembimbing beserta kakak tingkat yang pernah mengikuti ajang lomba yang sama.

"Untuk kemampuan bahasa Inggris juga sudah disiapkan dosen pembimbing yang mumpuni dari prodi Bahasa Inggris," terang gadis yang saat ini tinggal Tukluk, Sumberejo Wuryantoro Wonogiri.

Di tempat terpisah, Wakil Rektor III Univet Bantara, Dr. Sodikin menyampaikan Bella Cyntya Maharani merupakan mahasiswa berprestasi tingkat Universitas dipilih mewakili Univet Bantara dengan pertimbangan salah satunya pernah lolos PKM masuk Pimnas penelitian mahasiswa tingkat nasional.


Baca juga: Bank Jateng Cabang Sukoharjo Beri Sponsorship Pembangunan Masjid Sahid Univet

"Bella juga memiliki kemampuan berkomunikasi yang bagus. Kami sediakan pembimbingan dari para dosen, harapannya semoga Bella berhasil meraih prestasi juara di tingkat Nasional," harapnya.

Sementara itu, Dekan FISIP Univet Bantara, Drs. Joko Suryono, M.Si saat dikonfirmasi mengungkapkan rasa sangat senang dengan kepercayaan yang diberikan kepada mahasiswa prodi Ilmu Komunikasi FISIP dari Universitas untuk berkompetisi di tingkat nasional.

"Dari Universitas saat memilih mbak Bella pastinya didasarkan pada kompetensi sember daya manusia yang dimiliki oleh mbak Bella sesuai  kriteria penilaian menyangkut tentang pengetahuan dan ketrampilan," tuturnya.

Dikatakan Joko Suryono, bahwa ketrampilan hidup sangat penting dimiliki seorang mahasiswa dalam menyelesaikan masalah hidupnya dengan keuletan, ketangguhan dan kemampuan berkomunikasi yang baik, efektif, mampu menjalin berkolaborasi dengan stakeholder sesuai dengan meningkatkan prestasi mahasiswa berpikir kritis dan kreatif. (Sofyan)


Baca juga: Lulusan Unisri Diharapkan Warisi Semangat Juang Pahlawan Nasional Slamet Riyadi



Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top