GIVE RADIO IKOM UNIVET
Redaksi / Pemasangan Iklan
Total Tayangan Halaman
KKN-T Kelompok 2 UNISRI Survey Ekowisata "TUR NDEK” di Desa Pancot
Mahasiswa KKN saat survey Ekowisata Tur Ndek. |
KKN-T Kelompok 2 UNISRI Survey Ekowisata "TUR NDEK” di Desa Pancot
Karanganyar- majalahlarise.com -Desa Pancot, Kelurahan Kalisoro, Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, memiliki berbagai keindahan alam yang eksotis. Ada beberapa ekowisata yang ada di desa Pancot, salah satunya adalah air terjun yang sangat indah (grojogan) yang belum banyak diketahui oleh masyarakat luas, yang biasa disebut oleh warga setempat, tur ndek.
Mahasiswa KKN-T Universitas Slamet Riyadi Surakarta kelompok 2 melakukan kunjungan sekaligus survey di ekowisata tur ndek pada hari Kamis, tanggal 5 Agustus 2021 pukul 10.00 WIB. Di dampingi oleh pemangku desa pancot, yaitu bapak Sugeng selaku ketua karangtaruna, Bapak Jumali selaku wakil ketua karang taruna, dan Bapak Suntoro selaku anggota karang taruna di desa Pancot.
Survey itu dilakukan guna untuk mengetahui bagaimana kondisi alam ekowisata tur ndek yang sebenarnya. Ekowisata tur ndek sangat indah. Aliran airnya jernih dan bersih. Mahasiswa KKN-T Unisri sangat menikmati keindahan air terjun tur ndek. Stefani Erlina mahasiswa jurusan Manajemen dan Kelvin Yoga Pratama mahasiswa jurusan Ilmu Hukum, bersama pemuda desa Pancot lainnya berenang menikmati kesegaran air terjun tur ndek.
Sayangnya ekowisata ini belum banyak diketahui oleh masyarakat luas. Akses jalan untuk menuju lokasi sulit untuk dilalui dikarenakan jalan setapak dan sangat curam. Di sekeliling jalan di penuhi oleh bukit-bukit dan perkebunan warga. Oleh karena itu, warga desa Pancot berencana untuk mengembangkan ekowisata tersebut agar menjadi objek wisata yang dikenal banyak orang.
Rencananya akses jalan menuju tur ndek tersebut akan diperlebar dan diberi petunjuk arah. Oleh karena itu, mahasiswa dari KKN-T UNISRI akan merancang konsep untuk mengembangkan ekowisata tersebut yang nantinya akan disosialisasikan kepada warga setempat agar dikembangakan secara bersama. (Sofyan)
Baca juga: Mahasiswa KKNT Unisri Beri Bimbingan Belajar Anak di Masa Pandemi
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
PENYEBAB RENDAHNYA MINAT MEMBACA SISWA Oleh : Apriyati SDN Penyarang 04, Sidareja, Cilacap Jawa Tengah Apriyati Membaca merupakan keg...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
PENTINGNYA PENGGUNAAN BAHASA JAWA KRAMA DIKALANGAN REMAJA PADA ABAD 21 Oleh : Kunaniyah, S.Pd Guru Bahasa Jawa SMP Islam Al Bayan Wiradesa,...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
Tidak ada komentar: