GIVE RADIO IKOM UNIVET
Redaksi / Pemasangan Iklan
Total Tayangan Halaman
Mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi FISIP Univet Gelar Expo Bazar Kewirausahaan "Kuliner Gaul Di Masa Pandemi Covid-19"
Kegiatan expo bazar kewirausahaan "Kuliner Gaul Di Masa Pandemi Covid-19". |
Mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi FISIP Univet Gelar Expo Bazar Kewirausahaan "Kuliner Gaul Di Masa Pandemi Covid-19"
Sukoharjo- majalahlarise.com -Mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Veteran Bangun Nusantara (Univet Bantara) Sukoharjo mengadakan Gelar Expo Bazar Kewirausahaan bertajuk "Kuliner Gaul Di Masa Pandemi Covid-19". Bertempat di depan Gedung C. Selasa (14/12/2021).
Dosen pengampu mata kuliah Kewirausahaan, Dr. Betty Gama, M.Si menyampaikan kegiatan ini dilaksanakan bertujuan memberikan pengalaman kepada mahasiswa dalam berusaha menjadi wirausaha salah satunya membuat produk usaha dan menjual produknya.
"Kegiatan ini juga dilombakan yakni lomba stand yang terdiri 10 kelompok. masing-masing kelompok ada 8 orang. Penilaian berikutnya berkaitan dengan sajian menu yang sudah disajikan maksimal pada pukul 10.30 WIB ada di meja juri," terangnya.
Lebih lanjut dikatakan, dalam penilaian sajian menu ini dipilih 3 sajian menu terbaik sebagai juara 1, 2, dan 3. Sedangkan penilaian stand diambil satu stand saja. Acara ini berakhir pada pukul 13.00 WIB.
Dekan FISIP Univet Bantara, Drs. Joko Suryono, M.Si saat menyerahkan hadiah lomba. |
Sementara itu, Dekan FISIP Univet Bantara, Drs. Joko Suryono, M.Si dalam sambutan pembukaan mengatakan kegiatan ini sebagai bentuk dari metode pembelajaran kelompok dengan model pembelajaran creative learning yaitu pembelajaran yang terpusat pada mahasiswa tidak terpusat pada dosen. Sehingga tercipta kreatifitas dari mahasiswa.
"Kegiatan ini konsep dari creative learning yang dimunculkan dari pengampu mata kuliah pembelajaran kewirausahaan," ujarnya.
Terkait dengan topik kegiatan ini yaitu kuliner gaul di masa pandemi Covid-19 dari kewirausahaan, Joko Suryono menjelaskan kewirausahaan adalah makna yang menyangkut sikap mental terkait dengan ketekunan, ketangguhan, keuletan dalam mengembangkan dunia usaha.
"Bagaimana dengan kegiatan ini, sikap mental, keuletan, ketangguhan dari adik-adik mahasiswa bisa mengembangkan usahanya. Selain itu, kegiatan ini bagian dari visi dan misi Fakultas yang harus dikembangkan yakni mencetak profesional dan mencetak wirausaha di bidang ilmu komunikasi.
"Wirausaha di bidang komunikasi yakni dengan adanya media sosial dan media internet saat ini mudah sekali membuat media dengan pengunjung yang banyak subcribe banyak, masuk Google adsense yang bisa menghasilkan keuntungan sebagai mata pencaharian," ungkapnya.
Pihaknya mengusulkan agar perolehan omset juga dinilai yakni bagaimana menjual produk laku keras dan omsetnya meningkat atau menjual aktif yang merupakan salah satu bagian dari wirausaha.
Dosen pengampu mata kuliah kewirausahaan, Dr. Betty Gama, M.Si saat foto bersama dengan mahasiswa peserta expo bazar. |
"Punya produk bagus, inovasi, kreatif, tetapi kalau tidak mampu menjual itu sama saja belum melakukan bagian dari wirausaha. Oleh karena itu seorang berusaha wirausaha harus kreatif menjual menghasilkan omset tinggi," jelasnya.
Salah satu mahasiswa Putri Apriyanti Nadia dari semester satu mengaku tidak menyangka pada kegiatan ini kelompoknya memperoleh juara stand dan juara sajian menu kuliner.
"Acara ini seru, gokil, menarik harapannya kegiatan mendatang lebih baik lagi dan dibuat lebih besar lagi," harapnya. (Sofyan)
Baca juga: Sambut Hari Ibu, IWAPI Cabang Surakarta Gelar Lomba Fashion Busana Nasional
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
PENYEBAB RENDAHNYA MINAT MEMBACA SISWA Oleh : Apriyati SDN Penyarang 04, Sidareja, Cilacap Jawa Tengah Apriyati Membaca merupakan keg...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
PENTINGNYA PENGGUNAAN BAHASA JAWA KRAMA DIKALANGAN REMAJA PADA ABAD 21 Oleh : Kunaniyah, S.Pd Guru Bahasa Jawa SMP Islam Al Bayan Wiradesa,...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
Terima kasih atas dimuatnya kegiatan kami.
BalasHapusIya bu Betty..sama sama bu
Hapus