PT BPR BKK Karangmalang Gelar Workshop APU PPT dan Strategi Pencapaian RBB 2021

Print Friendly and PDF

Fasilitator, Direktur Amalia Consulting, Suharno saat menyampaikan materi Anti Pencucian Uang dan Pencegahan Pendanaan Terorisme (APU PPT).


PT BPR BKK Karangmalang Gelar Workshop APU PPT dan Strategi Pencapaian RBB 2021 

Sragen- majalahlarise.com -PT BPR BKK Karangmalang (Perseroda), Sragen, menyelenggarakan Workshop APU PPT dan Strategi Pencapaian RBB 2021. Kegiatan diikuti Dewan Komisaris, Direksi dan seluruh pegawai yang berjumlah 239 orang. 

Workshop diselenggarakan di Red Hotel, Sarangan, Jawa Timur. Terbagi dua angkatan. Angkatan pertama, Sabtu dan Minggu (14-15/11/2020). Angkatan kedua Sabtu dan Minggu (21-22/11/2020). Menghadirkan fasilitator, Direktur Amalia Consulting, Suharno.

Dalam sambutan pembukaan, Direktur Utama, PT BPR BKK Karangmalang, H. Raji, SE, MM, berharap di era pandemi covid-19 tetap optimis dan terus mengembangkan ide-ide kreatif dan inovatif agar tetap tumbuh dan berkembang.


Baca juga: Bimbingan Belajar Sukarela Oleh Mahasiswa Unisri, Beri Solusi Belajar Bagi Siswa Di Masa Pandemi

"Pandemi Covid-19 harus kita akui memang berdampak pada semua sektor usaha. Tidak terkecuali BPR. Namun kita tidak boleh menyerah. Dibalik sebuah musibah pasti ada celah peluang untuk dapat dikembangkan," paparnya.

Untuk mensikapi kondisi pandemi,  Raji, meminta agar seluruh pegawai lebih intensif dalam melakukan pengembangan pasar. Jumlah nasabah baru ditargetkan naik 10 persen. 

"Satu kantor cabang minimal harus memiliki satu desa binaan yang didampingi dan dilayani dengan baik agar UMKM bisa naik kelas," pintanya.


Baca juga: Fordis FISIP Unisri Gelar Diskusi Virtual Ancaman Golput dan Pandemi Covid-19 Pada  Pilkada 2020

Dengan melakukan perubahan dari hal yang kecil dan nampak sepele, tetapi bila dikerjakan konsisten penuh rasa syukur, maka akan membawa perubahan besar bagi PT BPR BKK Karangmalang di masa mendatang.

Sementara itu, Komisaris PT BPR BKK Karangmalang, Pudjiatmiko, S.Sos, sangat mendukung terselenggaranya workshop. Dengan workshop, maka kompetensi SDM akan meningkat. Peningkatan kompetensi dan profesionalisme SDM berdampak terbangunnya citra dan reputasi positif di tengah masyarakat.

Fasilitator workshop, Suharno, yang juga dosen prodi akuntansi Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta, menyampaikan materi Anti Pencucian Uang dan Pencegahan Pendanaan Terorisme (APU PPT) menggunakan regulasi terbaru dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) berdasarkan POJK 12/POJK.01/2019 terkait proliferasi senjata pemusnah massal.

Selain APU PPT, Suharno, juga menyampaikan materi peningkatan integritas dan loyalitas SDM untuk mewujudkan RBB 2021. Workshop berlangsung interaktif dan komunikatif. Ditutup dengan pernyataan komitmen bersama untuk mewujudkan RBB 2021. (Sofyan)


Baca juga: MODEL PEMBELAJARAN STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISIONS (STAD) BERBANTUAN APLIKASI ZOOM UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PPKN


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top