GIVE RADIO IKOM UNIVET
Redaksi / Pemasangan Iklan
Total Tayangan Halaman
Gandeng PT PNM, Pemuda Tani HKTI Jateng Ingin UMKM mudah Akses Permodalan
Pemuda Tani HKTI Provinsi Jawa Tengah saat foto dengan PT. Permodalan Nasional Madani (Persero) Cabang Semarang |
Gandeng PT PNM, Pemuda Tani HKTI Jateng Ingin UMKM mudah Akses Permodalan
Banjarnegara- majalahlarise.com -Pemerintah Provinsi Jawa Tengah Menggelar Rapat Koordinasi Kemitraan dan Kewirausahaan Muda Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Provinsi Jawa Tengah Tahun 2021. Kegiatan dilaksanakan di Hotel Surya Yudha Kabupaten Banjarnegara Kamis-Sabtu, (28-30/1/2021).
Pada kesempatan ini hadir seluruh perwakilan dari Dinas Kepemudaan Kabupaten/ Kota di Jawa Tengah. Hadir juga beberapa utusan dari kelompok organisasi kewirausahaan muda. Pada kesempatan tersebut Pemuda Tani HKTI Provinsi Jawa Tengah Melakukan MOU dengan PT. Permodalan Nasional Madani (Persero) Cabang Semarang Tentang Penyediaan Pembiayaan Dalam Rangka Pengembangan dan Pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah. Diharapkan dengan MOU tersebut dapat menjadi solusi dalam hal pembiayaan usaha para Pelaku UMKM khusus nya Pemuda Tani HKTI di Jawa Tengah.
"PT Permodalan Nasional Madani (Persero) adalah salah satu BUMN yang bergerak dibidang akses permodalan untuk UMKM, kami gandeng agar mau membantu teman teman Pemuda Tani HKTI di Jawa Tengah bagi yang membutuhkan dukungan pendanaan untuk pengembangan usaha," jelas Heriwanto Ketua Pemuda Tani HKTI Jawa Tengah.
Baca juga: 393 Mahasiswa Ikuti Pembekalan KKN Periode II Secara Online
Lebih lanjut, Heriwanto menerangkan ditengah pandemi seperti ini sangat penting sekali kemitraan dengan berbagai pihak termasuk PT permodalan Nasional Madani dalam rangka mendukung supaya UMKM tetap bertahan di tengah pandemi covid 19 sekarang ini. Dengan akses permodalan yang mudah dan ringan akan sangat membantu para pelaku usaha mengembangan bisnisnya.
Sementara itu, Infajirun Niam Ketua Gerakan Kewirausahaan Nasional DPD Jawa Tengah, mengungkapkan kerjasama seperti ini sangat penting karena sangat membantu nanti nya untuk pengembangan usaha anak anak muda di daerah.
"Ini langkah yang strategis, pemuda di daerah dapat mengakses bantuan tersebut dengan mudah dan syarat ringan," jelasnya. (Sofyan)
Baca juga: SMP Muhammadiyah PK Gelar Gerakan Jumat untuk Kemanusiaan
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
PENYEBAB RENDAHNYA MINAT MEMBACA SISWA Oleh : Apriyati SDN Penyarang 04, Sidareja, Cilacap Jawa Tengah Apriyati Membaca merupakan keg...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
PENTINGNYA PENGGUNAAN BAHASA JAWA KRAMA DIKALANGAN REMAJA PADA ABAD 21 Oleh : Kunaniyah, S.Pd Guru Bahasa Jawa SMP Islam Al Bayan Wiradesa,...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
Tidak ada komentar: