GIVE RADIO IKOM UNIVET
Redaksi / Pemasangan Iklan
Total Tayangan Halaman
Tingkatkan Keimanan Siswa dan Guru SMPN 4 Wonogiri Gelar Pesantren Ramadhan Daring
Kepala SMPN 4 Wonogiri, Sukiman, S.Pd saat menyampaikan sambutan pembukaan pesantren Ramadhan. |
Tingkatkan Keimanan Siswa dan Guru SMPN 4 Wonogiri Gelar Pesantren Ramadhan Daring
Wonogiri- majalahlarise.com -Pandemi Covid-19 bukan menjadi penghalang siswa dan guru SMPN 4 Wonogiri untuk meningkatkan ibadah dan keimanan kepada Allah SWT melalui kegiatan pesantren Ramadhan secara daring atau online. Selasa (11/5/2021).
Kepala SMPN 4 Wonogiri, Sukiman, S.Pd saat ditemui disela-sela kegiatan menyampaikan kegiatan pesantren Ramadhan ini bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan karakter siswa. Selain itu melatih siswa terbiasa mengikuti kegiatan pembelajaran secara daring sebelum diberlakukan pembelajaran tatap muka.
"Kegiatan ini sesuai dengan slogan SMPN 4 Wonogiri yaitu sekolah bernuansa pesantren yang mengutamakan pendidikan karakter disamping pendidikan yang terkait dengan ilmu pengetahuan," terangnya.
Baca juga: Blusukan Pilkada Kota Surakarta Hantarkan Dosen FISIP Univet Bantara Raih Gelar Doktor
Lebih lanjut dikatakan, pesantren Ramadhan ini dilaksanakan satu hari dengan durasi selama dua jam melalui aplikasi zoom meeting. Dari seluruh siswa berjumlah 267 siswa ada beberapa siswa yang belum bisa mengikuti secara daring dikarenakan ada kendala tidak punya handphone android (HP), HP digunakan oleh orang tua bekerja dan tidak punya pulsa.
"Kegiatan ini juga melatih siswa mengaji, melatih siswa berbicara di depan mic menyampaikan pengalamannya selama Ramadhan," ujarnya.
Disampaikan pula, pembelajaran daring di sekolah yang dipimpinnya selama masa pandemi masih ada sedikit kendala namun itu bisa teratasi oleh guru. Sehingga proses pembelajaran bisa berjalan dengan baik.
"Walaupun nantinya ada kegiatan pembelajaran tatap muka, pembelajaran daring tetap dilaksanakan. Kemungkinan ada kesulitan siswa dalam belajar perlu bimbingan khusus bisa dilakukan konsultasi dengan daring. Dengan demikian para siswa bisa merata mendapatkan bimbingan secara khusus dari sekolah dalam bidang karakter, bimbingan ibadah, ilmu pengetahuan dan saint," paparnya. (Sofyan)
Baca juga: Sambut Dies Natalis Ke-41 Himakom Unisri Gelar Webinar Kesehatan Mental
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
PENYEBAB RENDAHNYA MINAT MEMBACA SISWA Oleh : Apriyati SDN Penyarang 04, Sidareja, Cilacap Jawa Tengah Apriyati Membaca merupakan keg...
-
PENTINGNYA PENGGUNAAN BAHASA JAWA KRAMA DIKALANGAN REMAJA PADA ABAD 21 Oleh : Kunaniyah, S.Pd Guru Bahasa Jawa SMP Islam Al Bayan Wiradesa,...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
Tidak ada komentar: