GIVE RADIO IKOM UNIVET
Redaksi / Pemasangan Iklan
Total Tayangan Halaman
Kembangkan Kreativitas Anak dalam Pembuatan Tempat Pensil dari Kaleng Bekas
Salsa Diniarti mengajari anak-anak membuat tempat |
Kembangkan Kreativitas Anak dalam Pembuatan Tempat Pensil dari Kaleng Bekas
Karanganyar- majalahlarise.com -Mahasiswa KKN-T Universitas Slamet Riyadi Surakarta (UNISRI), Salsa Diniarti dengan Npm 18200306 Prodi Manajemen DPL (Dosen Pembimbing Lapangan) Fabian Rengganesti S.E., M.M. Melaksanakan Progam Kerja Pemanfaatan Kaleng Bekas menjadi tempat pensil kepada anak-anak di Desa Ngringo, Jaten, Kabupaten Karanganyar, Sabtu (7/8/2021).
Salsa Diniarti dalam keterangan tertulis mengatakan memanfaatkan kaleng bekas untuk membuat tempat pensil sekaligus mengembangkan kreativitas anak-anak dalam berimajinasi.
"Ada tujuan jangka pendek, menengah, dan jangka panjang program membuat tempat pensil dari kaleng bekas. Pertama, memanfaatkan kaleng bekas yang ada karena juga mengurangi sampah dan mengajak anak-anak memanfaatkan kaleng bekas tersebut menjadi tempat pensil yang bermanfaat," ungkapnya.
Lebih lanjut dikatakan, kegiatan tersebut dimulai dengan mengajak anak-anak mengumpulkan kaleng bekas di lingkungan mereka misalnya bekas tempat rokok, bekas minuman kaleng, dll. Kemudian anak-anak membersihkan kaleng, mewarnai, dan memberikan ornamen unik yang juga terbuat dari kaleng bekas sesuai imajinasi mereka.
Mahasiswa mengajak anak-anak desa memanfaatkan kaleng bekas dan menjadikannya tempat pensil yang unik.
“Selain untuk mengurangi sampah, untuk jangka panjang ini juga membudayakan kebiasaan berkreativitas dari barang bekas sejak dini,” ujar Salsa.
Alasan dia mengajak anak-anak membuat tempat pensil dari kaleng bekas yaitu pertama untuk mengembangkan kreativiatas sejak dini yang kedua untuk mengalihkan rasa bosan anak-anak terhadap sekolah daring dan juga agar tidak selalu bermain hp di waktu luangnya.
"Tak lupa juga dalam pembuatan kaleng bekas menjadi tempat pensil ini juga mematuhi protokol kesehatan dengan menggunakan masker selalu," katanya. (Sofyan)
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
PENYEBAB RENDAHNYA MINAT MEMBACA SISWA Oleh : Apriyati SDN Penyarang 04, Sidareja, Cilacap Jawa Tengah Apriyati Membaca merupakan keg...
-
PENTINGNYA PENGGUNAAN BAHASA JAWA KRAMA DIKALANGAN REMAJA PADA ABAD 21 Oleh : Kunaniyah, S.Pd Guru Bahasa Jawa SMP Islam Al Bayan Wiradesa,...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
Tidak ada komentar: