GIVE RADIO IKOM UNIVET
Redaksi / Pemasangan Iklan
Total Tayangan Halaman
Tingkatkan Kesadaran Pentingnya Vaksinasi, Mahasiswa KKN Univet Sukoharjo Berikan Sosialisasi Kepada Warga Desa Kedungwinong
Ayu Dwi Hastuti mahasiswa KKN Univet melaksanakan program sosialisasi kesadaran vaksinasi sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat. |
Tingkatkan Kesadaran Pentingnya Vaksinasi, Mahasiswa KKN Univet Sukoharjo Berikan Sosialisasi Kepada Warga Desa Kedungwinong
Sukoharjo- majalahlarise.com -Perkembangan kasus Covid-19 di Indonesia semakin meningkat seiring dengan penambahan jumlah kasus per hari yang semakin banyak beberapa bulan terakhir.
Virus corona memang belum diketahui secara pasti penyebabnya. Namun yang pasti kita harus tetap berusaha menjaga dan menghindarkan diri dari virus yang dapat membahayakan keselamatan bersama. Dampak dari virus corona sangat terasa di berbagai negara dunia tidak terkecuali di Indonesia. Indonesia kini menerapkan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) untuk wilayah Jawa – Bali guna memutus mata rantai penularan Covid-19.
Maraknya penyebaran Covid-19 membuat warga setempat perlu berpartisipasi dalam mengurangi angka terjadinya resiko positif Covid-19. Ayu Dwi Hastuti mahasiswa KKN Univet mengungkapkan bahwa program sosialisasi kesadaran vaksinasi sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat. Kamis (2/9/2021).
“Kegiatan ini bertujuan untuk menghilangkan ketakutan warga yang disebabkan oleh berita-berita hoax yang diterima dari media sosial terkait vaksinasi dan menghimbau warga agar lebih bijak dalam membaca berita,” ungkapnya.
Saat ini program vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat terus dilakukan oleh pihak pemerintah, antara lain vaksinasi bagi anak kecil, remaja dan juga lansia. Vaksinasi penting untuk dilakukan agar tubuh bisa mengenali virus terlebih dahulu dan mengurangi resiko terjadinya penularan Covid-19. Harapannya ketika tubuh sudah mengenali virus maka tidak akan menyebabkan gejala berat dan mengurangi resiko kematian.
Program kerja yang dijalankan sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat. Rangkaian program KKN ini berjalan dengan lancar dan disambut baik oleh warga. Selain itu, warga Desa Kedungwinong mampu memahami dan dapat mencegah penularan virus corona dengan melakukan vaksin. Sehingga akan dapat memutus mata rantai penyebaran virus corona. (Sofyan)
Baca juga: Belajar UMKM di Tengan Pandemi Bersama Mahasiswi KKN Univet Bantara Sukoharjo
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
-
Kepala SMP Negeri 8 Surakarta, Triad Suparman, M.Pd beserta bapak ibu guru dan siswa foto bersama dengan karya tulisan kata-kata mutiara. ...
-
PENTINGNYA PENGGUNAAN BAHASA JAWA KRAMA DIKALANGAN REMAJA PADA ABAD 21 Oleh : Kunaniyah, S.Pd Guru Bahasa Jawa SMP Islam Al Bayan Wiradesa,...
Tidak ada komentar: