GIVE RADIO IKOM UNIVET













Redaksi / Pemasangan Iklan






Total Tayangan Halaman

Kreatif, Siswa Kelas I SD Muh PK Kottabarat Mewarnai Gambar pada Tas Kain
![]() |
Salah satu siswa mewarnai gambar pada tas kain. |
Kreatif, Siswa Kelas I SD Muh PK Kottabarat Mewarnai Gambar pada Tas Kain
Solo- majalahlarise.com -Mewarnai gambar pada kertas, tentu sudah biasa. Namun, mewarnai gambar pada tas kain, tentunya menjadi pengalaman baru bagi anak-anak.
Mewarnai gambar pada tas kain tersebut dilakukan oleh siswa kelas I SD Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat Surakarta, yang dikemas dalam kegiatan parenting program, Sabtu (23/10/2021).
Perwakilan guru kelas I, Ustazah Yuli Ekowati, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut mengambil tema "Fun Painting with Mom, Let's Paint Our Bag," diikuti oleh 76 siswa bersama orang tua dengan sistem blended learning.
"Perwakilan sebanyak tujuh siswa didampingi orang tua mengikuti kegiatan dan praktik langsung di sekolah, sedangkan siswa dan orang tua lainnya mengikuti secara daring melalui Zoom Meeting," ungkap Ust. Yuli.
Ia juga menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan aplikasi dari pembelajaran Seni Budaya dan Prakarya (SBdP). Semua alat dan bahan sudah disiapkan sebelumnya, yaitu alat pewarna dan tas kain yang sudah diberi pola gambar dengan tema "Menjaga Kebersihan."
"Sebelum mewarnai, peserta diberi materi tentang cara membedakan antara alat dan bahan, serta gradasi warna," imbuhnya.
Untuk menambah kemeriahan, acara diselingi dengan berbagai permainan, meliputi tebak suara, tebak gambar, dan pertanyaan-pertanyaan yang terkait dengan lingkungan sekolah.
"Siswa diminta menebak gambar potongan puzzle wajah gurunya, kemudian juga diberikan beberapa pertanyaan, seperti letak kelas I, nama kepala sekolah, dan jadwal pemakaian seragam," beber Ust. Yuli.
Meskipun berlangsung secara blended, tetapi peserta tampak antusias mengikuti kegiatan parenting sampai selesai. Semua berlomba menjadi pemenang, karena orang tua dan siswa diberi waktu setengah jam untuk menyelesaikan tugas mewarnai dan mengirim hasil fotonya di grup WhatsApp kelas.
Ketua komite kelas I, Bunda Riastanti Adiwardani, kegiatan ini bisa menambah kekompakan orang tua siswa, siswa, dan semua guru.
"Jika semua kompak, maka siswa akan lebih bersemangat dalam belajar," kata orang tua dari Prabu Dahrmatirta Wardhana ini di akhir kegiatan. (Sofyan)
Baca juga: Ruang Ekspresi dan Kreativitas Kampung Seni #8, Mahasiswa FSRD ISI Surakarta Unjuk Gigi
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
TRADISI KROBONGAN Oleh: Aris Prihatin SMPN 1 Manyaran, Kecamatan Manyaran, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah Aris Prihatin Masyarakat J...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
Kepala SMP Negeri 8 Surakarta, Triad Suparman, M.Pd beserta bapak ibu guru dan siswa foto bersama dengan karya tulisan kata-kata mutiara. ...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
Mantapss.
BalasHapus