GIVE RADIO IKOM UNIVET
Redaksi / Pemasangan Iklan
Total Tayangan Halaman
Pusat Studi Pangan dan Pusat Studi Wanita Unisri Beri Pendampingan Stunting Bagi Warga Blumbang Klego Boyolali
Mahasiswa Unisri melakukan kegiatan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) kepada balita. |
Pusat Studi Pangan dan Pusat Studi Wanita Unisri Beri Pendampingan Stunting Bagi Warga Blumbang Klego Boyolali
Solo- majalahlarise.com -Dalam rangka turut serta menuntaskan masalah stunting di Kabupaten Boyolali, Pusat Studi Pangan dan Pusat Studi Wanita Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta melaksanakan kegiatan pendampingan stunting di desa Blumbang, Klego, Boyolali selama bulan November dan Desember 2021 ini.
Menurut Akhmad Mustofa, STP.M.Si, perwakilan dari Pusat Studi Pangan mendapatkan informasi dari Dinas Kesehatan Boyolali bahwa Boyolali memiliki prevalensi stunting pada tahun 2021 ini sebesar 8,9% (Februari 2021).
Tiga kecamatan yang memiliki prevalensi stunting paling besar yakni di kecamatan Andong, Klego dan Karanggede yang memiliki kasus total 1423 kasus balita yang mengalami stunting.
Di desa Blumbang Klego Boyolali sendiri terdapat 11 anak balita yang mengalami stunting. "Kami melakukan pendampingan dengan cara melakukan penyuluhan kepada orang tua balita yang mengalami stunting tentang cara mengatasi stunting pada balita dengan perbaikan gizi," jelasnya.
Di samping pemberian penyuluhan, kami juga melakukan kegiatan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) kepada 11 balita tersebut. Pemberian PMT dilakukan setiap seminggu sekali dalam bentuk pengabdian masyarakat mahasiswa Unisri.
Lebih lanjut Setyasih Harini, SIP. M.Si, Pusat Studi Wanita menambahkan bahwa kegiatan yang lain yang dilakukan yaitu penerapan penanaman pohon kelor di rumah penderita stunting dengan maksud bahwa pohon kelor adalah tanaman yang memiliki kadar protein tinggi dan mudah ditanam juga diolah sebagai sayur, sehingga dapat dijadikan sumber protein untuk penderita stunting. (Sofyan)
Baca juga: BPR Gajah Mungkur Anniversary ke-25 Santuni Kaum Dhuafa
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
PENYEBAB RENDAHNYA MINAT MEMBACA SISWA Oleh : Apriyati SDN Penyarang 04, Sidareja, Cilacap Jawa Tengah Apriyati Membaca merupakan keg...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
PENTINGNYA PENGGUNAAN BAHASA JAWA KRAMA DIKALANGAN REMAJA PADA ABAD 21 Oleh : Kunaniyah, S.Pd Guru Bahasa Jawa SMP Islam Al Bayan Wiradesa,...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
Tidak ada komentar: