Mahasiswa KKN Univet Penempelan Poster untuk Mencegah Penularan Covid-19

Print Friendly and PDF

Sariska Inka Pratiwi saat menempel poster.

Mahasiswa KKN Univet Penempelan Poster untuk Mencegah Penularan Covid-19

Karanganyar- majalahlarise.com -Sariska Inka Pratiwi salah satu mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri Periode II Tahun 2022 di Desa Blumbang Kidul, Rt 01 Rw 02 Kelurahan Blumbang, Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar. 

Cara pencegahan penyebaran virus Covid-19 merupakan hal yang harus dipahami oleh masyarakat. Sejumlah himbauan telah disampaikan oleh pemerintah untuk memutus rantai penyebaran virus ini. Seluruh elemen masyarakat pun diharapkan dapat turut serta membantu agar penularan virus tersebut dapat teratasi. 

"Salah satu program kerja yang saya lakukan adalah mengedukasi masyarakat terkait pencegahan Covid-19 melalui poster yang saya pasang di Balai desa Blumbang, alasan saya memasang poster di Balai karena warga masyarakat masih sering melakukan kegiatan arisan, jadi sangat efektif untuk menyampaikan informasi kepada masyarakat. Poster ini merupakan salah satu cara untuk membantu pemerintah dalam mencegah penyebaran virus Covid-19," Sariska Inka Pratiwi. 

Lebih lanjut dikatakan, dengan adanya poster yang ditempel ini diharap seluruh masyarakat memperoleh edukasi terkait langkah pencegahan Covid-19 dan selalu menaati protokol kesehatan yang diberikan. (Sofyan)


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top