GIVE RADIO IKOM UNIVET
Redaksi / Pemasangan Iklan
Total Tayangan Halaman
Slup-Slupan Ruang Baru Humas dan Kerjasama Univet Bantara serta Silaturahmi Bersama Wartawan
Rektor Univet Bantara, Prof. Dr. Farida Nugrahani menyerahkan potongan tumpeng kepada Kepala Humas dan Kerjasama, Veronika Unun Pratiwi. |
Slup-Slupan Ruang Baru Humas dan Kerjasama Univet Bantara serta Silaturahmi Bersama Wartawan
Sukoharjo- majalahlarise.com -Humas dan Kerjasama Universitas Veteran Bangun Nusantara mengadakan slup-slupan doa bersama menempati ruang baru di Gedung J yang sebelumnya berada di Gedung H lantai 2. Kegiatan ini sekaligus silaturahmi antara jajaran pimpinan Univet Bantara dengan para wartawan yang bertugas di Sukoharjo. Kamis sore (7/4/2022).
Rektor Univet Bantara Sukoharjo, Prof. Dr. Farida Nugrahani, M.Hum dalam sambutan menyampaikan Univet saat ini sedang dalam proses pembenahan fasilitas sarana prasarana gedung dan auditorium.
"Ruang PMB ada di sebelah maka ruang Humas dan Kerjasama ini dekat. Sebenarnya akan di tempatkan di gedung A. Karena Humas sering didatangi tamu terhormat diantaranya para wartawan sehingga tempatnya mudah dijangkau dan nyaman kita tempatkan di sini," tuturnya.
Lebih lanjut, Prof. Farida Nugrahani mengucapkan terima kasih kepada teman-teman wartawan yang selama ini bersama Univet Bantara. Karena era seperti ini sehebat apapun kalau tidak dikabarkan media massa itu percuma saja.
Baca juga: HI Unisri Gelar Bimtek Tembus Seleksi CPNS dan Local Staff di Kementerian Luar Negeri
"Sesuatu itu akan menjadi bergaung apabila dikabarkan melalui media massa. Maka kami pun dalam kerja mengabarkan hal-hal yang baik. Best practice para pimpinan, mahasiswa, dosen melalui web, Instagram Facebook ditambah dibantu teman-teman wartawan untuk mengabarkan kepada siapa saja. Dengan mengabarkan hal-hal baik ini kepercayaan masyarakat kepada kami lebih baik lagi," terangnya.
Pihaknya menambahkan Univet saat ini usianya 54 tahun. Masyarakat percaya kepada Univet selama dalam mengelola Universitas serta menyelenggarakan sesuatu proses pembelajaran segala kegiatan ekstra maupun intra di dalam mempersiapkan anak-anak bangsa dipercayakan orang tua belajar di sini untuk nanti bisa survive di lapangan. Selain itu mampu memberi kontribusi bagi negara Indonesia merajut menorehkan prestasi dan menjaga nama baik Universitas.
"Mohon rekan wartawan membantu kami mengabarkan hal positif kepada masyarakat melalui koran, majalah atau media menjadi naungannya. Saya berharap dari berita itu masyarakat semakin percaya dan kami lebih berkontribusi kepada pendidikan di Indonesia," harapnya.
Disampaikan pula, keberadaan Humas dan kerjasama sangat penting bagi Univet Bantara Sukoharjo dalam hal menjalin kerjasama dengan perguruan tinggi lain maupun dunia usaha dan dunia induatri dalam melaksanakan MBKM (Merdeka belajar kampus merdeka).
"Kita menggandeng para mitra dunia usaha dan dunia industri dan pertukaran pengiriman mahasiswa ke Jepang untuk magang. Melakukan pertukaran mahasiswa di berbagai perguruan tinggi saat ini ada 77 mahasiswa kuliah di perguruan tinggi luar dan kita menerima 72 mahasiswa dari perguruan tinggi lain. Saat ini ada 13 MoU dengan perguruan tinggi di luar negeri dan dunia usaha di luar negeri dan langsung MoA ada action langsung," jelasnya.
Dalam acara slup-slupan ini diadakan pemotongan tumpeng oleh Rektor Univet Bantara, Prof. Dr. Farida Nugahani. Selanjutnya potongan tumpeng diserahkan kepada Kepala Humas dan Kerjasama, Veronika Unun Pratiwi disaksikan oleh Wakil Rektor III, Dr. Sodikin ST, MT. Sesepuh Dosen Toni Harsan, perwakilan organisasi mahasiswa dan para wartawan. Setelah prosesi pemotongan tumpeng dilanjutkan buka puasa bersama. (Sofyan)
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
PENYEBAB RENDAHNYA MINAT MEMBACA SISWA Oleh : Apriyati SDN Penyarang 04, Sidareja, Cilacap Jawa Tengah Apriyati Membaca merupakan keg...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
PENTINGNYA PENGGUNAAN BAHASA JAWA KRAMA DIKALANGAN REMAJA PADA ABAD 21 Oleh : Kunaniyah, S.Pd Guru Bahasa Jawa SMP Islam Al Bayan Wiradesa,...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
Tidak ada komentar: