GIVE RADIO IKOM UNIVET
Redaksi / Pemasangan Iklan
Total Tayangan Halaman
Alquran dan Pancasila sebagai Pedoman Hidup
Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila dan Hari Nasional di SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta. Senin (3/10/2022) pagi. |
Alquran dan Pancasila sebagai Pedoman Hidup
Solo- majalahlarise.com -1 Oktober ditetapkan sebagai Hari Kesaktian Pancasila dan Hari Batik Nasional 2 Oktober. Sebagai siswa Muhammadiyah dan anak bangsa berkemajuan harus mengamalkan profil Pelajar Pancasila yang siap belajar sepanjang hayat yang memiliki kompetensi global dan berperilaku sesuai dengan nilai-nilai Pancasila.
Enam ciri utama dimulai dari beriman, bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia, berkebinekaan global, bergotong royong, mandiri, bernalar kritis, dan kreatif.
Hal itu disampaikan Kepala Sekolah Penggerak SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta, saat menjadi pembina upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila dan Hari Nasional, Senin (3/10/2022) pagi.
Suasana hikmat mewarnai upacara bendera yang digelar di halaman sekolah sehat tersebut. Peserta upacara tampak antusias menyimak pembinaan Sri Sayekti.
“Hari ini kita memperingati hari kesaktian pancasila dan hari batik. Kalau di masyarakat pancasila sebagai pedoman hidup dan alquran sebagai pedoman hidup juga karena sebagai orang muslim,” kata dia.
Baca juga: SMP Negeri 8 Surakarta Berpartisipasi Dalam Kirab Parade Kebaya
Di tengah-tengah amanatnya, Sri Sayekti mengucapkan selamat sebanyak 265 siswa kelas V ABCD dan VI ABCD Qabilah SD Muhammadiyah 1 Ketelan, Surakarta antusias mengikuti kegiatan perkemahan Kamis-Jumat Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan pasca sumatif tengah semester (STS) bersama bersama Kodim 0735.
“Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, senantiasa membimbing dan meridai usaha kita semua. Semoga apa yang kita lakukan termasuk bagian dari amal kebajikan. Anak-anak harus dipahat dengan profil pelajar Pancasila dan wujud cinta tanah air dengan menggunakan batik dan mendukung produk-produk lokal,” bebernya.
Alquran bagi orang Islam merupakan pedoman hidup, sumber segala hukum yang harus diikuti dalam hidupnya. Aturan apapun dan pendapat atau fatwa ulama manapun tidak boleh bertentangan dengan Alquran. Sedangkan pancasila dijadikan petunjuk untuk menyelesaikan berbagai permasalahan yang terjadi di masyarakat. Baik itu permasalahan yang terjadi di Indonesia atau bahkan di masyarakat dunia.
“Pancasila bisa menjadi cara untuk menyelesaikan persoalan budaya, sosial, ekonomi, dan politik agar negara kita semakin maju dan berkeadaban di era industry 4.0 menuju masyarakat 5.0,” pungkasnya. (Sofyan)
Baca juga: Pengembangan Sekolah Dasar Ramah Anak Untuk Mendukung Kota Layak Anak
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
PENYEBAB RENDAHNYA MINAT MEMBACA SISWA Oleh : Apriyati SDN Penyarang 04, Sidareja, Cilacap Jawa Tengah Apriyati Membaca merupakan keg...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
PENTINGNYA PENGGUNAAN BAHASA JAWA KRAMA DIKALANGAN REMAJA PADA ABAD 21 Oleh : Kunaniyah, S.Pd Guru Bahasa Jawa SMP Islam Al Bayan Wiradesa,...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
Tidak ada komentar: