Mahasiswa UNISRI Lakukan Magang Kerja di Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan (BAPERLITBANG) Kabupaten Karanganyar

Print Friendly and PDF



Mahasiswa UNISRI Lakukan Magang Kerja di Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan (BAPERLITBANG) Kabupaten Karanganyar

Karanganyar- majalahlarise.com -Fakultas Ekonomi Universitas Slamet Riyadi Surakarta mengadakan kegiatan Merdeka Belajar Kampus Merdeka Magang Kerja (MBKM Magang Kerja). Tujuan dari kegiatan tersebut adalah mendorong mahasiswa untuk mampu menerapkan ilmu yang diperoleh saat dibangku perkuliahan, serta memberikan pengalaman dan keterampilan pada mahasiswa.

MBKM Magang Kerja ini dilaksanakan dari tanggal 7 November – 23 Desember 2022. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh mahasiswa Fakultas Ekonomi UNISRI semester 7. Dalam pelaksanaannya mahasiswa dibagi kedalam beberapa kelompok. Kelompok 06 dengan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Dr. Hudi Kurniawanto, S.E, MM. melakukan magang kerja di BAPERLITBANG Kabupaten Karanganyar.



Penerjunan magang dilakukan pada hari Jum’at, 4 November 2022 oleh DPL dan diterima langsung oleh Ibu Harmini, S.E., M.M. selaku perwakilan dari pihak BAPERLITBANG. Dalam pelaksanaan magang, kami dibagi dalam tiga bidang, yaitu bidang keuangan, bidang fisik dan prasarana, serta di bidang penelitian dan pengembangan. Ninda Kusumawati, salah satu mahasiswa UNISRI yang mengikuti kegiatan magang kerja, ditempatkan pada bidang keuangan.

“Program kerja utama yang saya lakukan adalah Verifikasi Surat Pertanggungjawaban Kegiatan (SPJ). Program tersebut dilakukan dengan tujuan untuk mengecek kebenaran dan kelengkapan dari setiap dokumen SPJ yang kemudian akan disahkan ke Kepala Badan. Selain program kerja tersebut, saya juga melakukan penginputan data pajak pada website Direktorat Jenderal Pajak untuk mendapatkan kode billing, melakukan pencatatan surat keluar dan masuk, melakukan arsip berkas SPJ, serta melakukan registrasi SPJ masuk untuk mengetahui jumlah realisasi anggaran yang telah didapat," ungkap Ninda Kusumawati. Selasa (20/12/2022).

Kegiatan MBKM Magang Kerja ini sangat bermanfaat bagi mahasiswa, karena memberikan gambaran kepada mahasiswa tentang lingkungan kerja yang sesungguhnya. (Sofyan)


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top