SMPN 3 Kebakkramat Sukses Laksanakan Persiapan Akreditasi

Print Friendly and PDF

Warsidi S.Pd, M.Pd selaku Pengawas Sekolah saat hadir kegiatan persiapan akreditasi SMPN 3 Kebakkramat.


SMPN 3 Kebakkramat Sukses Laksanakan Persiapan Akreditasi 

Karanganyar- majalahlarise.com -SMP Negeri 3 Kebakkramat telah melaksanakan persiapan Akreditasi Sekolah. Selasa (29/11/2022). Persiapan Akreditasi  sekolah ini dapat terlaksana secara efektif dan baik tidak terlepas dari dukungan dan komitmen yang tinggi dari semua pihak terkait, khususnya Tim Manajemen yang saling bersinergi dalam usaha meningkatkan mutu sekolah dan juga dibantu oleh mahasiswa asistensi mengajar dari Universitas Slamet Riyadi Surakarta. 

Persiapan Akreditasi Sekolah merupakan proses penilaian secara komprehensif terhadap kelayakan satuan atau program pendidikan, yang hasilnya diwujudkan dalam bentuk pengakuan dan peringkat kelayakan dalam bentuk yang diterbitkan oleh suatu lembaga yang mandiri dan professional. dan tujuan Memperoleh gambaran kinerja sekolah sebagai alat pembinaan, pengembangan, dan peningkatan mutu serta. Menentukan tingkat kelayakan suatu sekolah dalam penyelenggaraan pelayanan pendidikan.

Baca juga: Mahasiswa Unisri Surakarta Torehkan Prestasi di Tingkat Nasional Bidang Olahraga dan Akademik

Persiapan Akreditasi Sekolah tahun 2022 di SMP Negeri 3 Kebakkramat dihadiri oleh Warsidi S.Pd, M.Pd selaku Pengawas Sekolah. "Alhamdulillah puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa Persiapan Akreditasi Sekolah di SMP Negeri 3 Kebakkramat tahun ini dapat berjalan dengan lancar dan sukses," terang Warsidi.

Lebih lanjut pihaknya mengucapkan terima kasih segenap civitas SMP Negeri 3 Kebakkramat dan Mahasiswa Asistensi Mengajar yang telah berusaha semaksimal mungkin dalam mempersiapkan kegiatan Persiapan Akreditasi Sekolah  tahun ini.

"Semoga SMP Negeri 3 Kebakkramat di bawah kepemimpinan dan arahan bapak Drs. Purwanto Joko Wahyudhi semakin maju dan terus jaya selalu," harapnya. (Sofyan)


Baca juga: Lewat Fasilitasi Disnaker Sragen, UMKM Desa Bagor, Miri Ikuti Study Lapangan ke Magelang


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top