GIVE RADIO IKOM UNIVET
Redaksi / Pemasangan Iklan
Total Tayangan Halaman
Unisri Gelar Doa Bersama Jelang Pembukaan PMB TA 2023/2024
Unisri Gelar Doa Bersama Jelang Pembukaan PMB TA 2023/2024
Solo- majalahlarise.com -Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta gelar doa bersama menjelang pembukaan PMB tahun akademik 2023/2024, bertempat di auditorium Unisri (28/12/2022).
Doni Setiawan, ketua pelaksana doa bersama ini melaporkan bahwa acara ini diikuti sebanyak 300 orang yang terdiri dari pengurus yayasan, dosen, mahasiswa dan tenaga kependidikan, doa bersama ini mengambil tema "We Starts From Small Things to Changes The Word" dengan menghadirkan Andie Kusuma Brata, MM., M.Si., MCH., CHT. sebagai pembicara.
Drs. Wartoyo selaku kepala UPT Penjaringan menyampaikan bahwa pihaknya akan melakukan doa terus menerus sebagai upaya mencapai tujuan yang diinginkan. "Tentunya harus diiringi dengan doa, selama ini kami sudah melakukan sosialisasi melaui darat seperti exspo dan saat ini sosialisasi sudah kita lakukan di 30 SMA/ SMK di seluruh pulau jawa ini dengan target kedepan 80 SMA/ SMK yang akan kita datangi, tak hanya melalui darat tapi melalui media elektronik seperti IG, Tik Tok, You tube untuk sosialisasi dan promosi," jelasnya.
Sementara Prof.Dr. Sutoyo, M.Pd selaku wakil rektor bidang kemahasiswaan alumni dan kerjasama sekaligus penanggung jawab Penerimaan mahasiswa baru menyampaikan bahwa tahun ini panitia PMB lebih siap ketimbang tahun-tahun sebelumnya.
Baca juga: Tim Dosen PkM Prodi Teknik Sipil Univet Bantara Adakan Pelatihan Desa Tangguh Bencana
"Apa yang sudah dilakukan oleh tim promosi dan penjaringan yg sudah membentuk relawan sekaligus memberikan pembekalan-pembekalan terkait produk knowledge, expo dan sosialisasi juga sudah dilakukan bahkan pemberian penghargaan kepada sekolah di tahun 2022/2023 juga sudah terlaksana. Ini upaya yang sudah dilakukan oleh kita semua bahwa unisri siap menerima mahasiswa baru pada tanggal 2 januari 2023," imbuhnya.
"Berdoa bersama dengan arti sunguh-sunguh agar mendapat ridho dengan harapan kegiatan PMB tahun 2023/2024 berjalan dengan lancar dan sukses," harapan Rektor Unisri, Prof. Dr. Ir. Sutardi, MAppSc dalam sambutannya.
Sementara itu, Drs. Sularno juga sangat mendukung pelaksanaan doa bersama ini, beliau berharap agar seluruh civitas akademika mau melakukan promosi baik dalam tim maupun sendiri-sendiri karena kita punya peran masing-masing. (Sofyan)
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
PENYEBAB RENDAHNYA MINAT MEMBACA SISWA Oleh : Apriyati SDN Penyarang 04, Sidareja, Cilacap Jawa Tengah Apriyati Membaca merupakan keg...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
PENTINGNYA PENGGUNAAN BAHASA JAWA KRAMA DIKALANGAN REMAJA PADA ABAD 21 Oleh : Kunaniyah, S.Pd Guru Bahasa Jawa SMP Islam Al Bayan Wiradesa,...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
Tidak ada komentar: