Perjanjian Kerja Sama Antara FIB UNS dengan Fakultas Sastra dan Jurnalistik Xihua University

Print Friendly and PDF

Foto bersama usai pendatanganan naskah perjanjian kerja sama antara FIB UNS dengan Fakultas Sastra dan Jurnalistik Xihua University.


Perjanjian Kerja Sama Antara FIB UNS dengan Fakultas Sastra dan Jurnalistik Xihua University

Solo- majalahlarise.com -Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Sebelas Maret (UNS) menyambut kunjungan dari Rektor Xihua University, Prof. LIU Shugen, pada Senin pagi (13/03/2023) di Ruang Seminar Gedung I. Suharno FIB UNS. Kunjungan Rektor Xihua sendiri dalam rangka penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan FIB UNS dalam bidang akademik, penelitian, dan pertukaran pelajar, yang dilakukan pada hari yang sama di Ruang Sidang 2 Gedung dr. Prakosa UNS. 

Kegiatan penyambutan Rektor Xihua University ini terdapat sajian pembacaan puisi dan menyanyi yang ditampilkan oleh Mahasiswa Program Studi (prodi) Bahasa Mandarin dan Kebudayaan Tiongkok FIB UNS, dari Prodi Sastra Daerah FIB UNS menyajikan sinden dan seni tari. 

Baca juga: Rangkaian Milad ke-15 SD Muhammadiyah PK Banyudono Gelar Jalan Sehat dan Minum Susu di Alun-Alun

Lantas dari pihak Xihuan University melalui Prof. PAN Shuxian mengajak seluluh mahasiswa Prodi Bahasa Mandarin dan Kebudayaan Tiongkok FIB UNS kuliah bersama, dengan tajuk Merajut Simpul Prestasi Bersama Studi Bahasa Mandarin dan Kebudayaan Tiongkok.

Dekan FIB UNS, Prof. Dr. Warto, M.Hum. mengajak serta seluruh masyarakat untuk memajukan peradaban dengan belajar tentang sinologi di Prodi Bahasa Mandarin dan Kebudayaan Tiongkok FIB UNS. “Memajukan peradaban dapat kita tapaki dengan berbagai cara, salah satunya adalah ikut mendalami dan bahkan memahami tentang sinologi” tuturnya. (Sofyan)






Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top