GIVE RADIO IKOM UNIVET
Redaksi / Pemasangan Iklan
Total Tayangan Halaman
Siswa SMA/ SMK se-Soloraya Berlatih Public Speaking di Univet Bantara
Narasumber Mas Sulis Setiyono, S.Pd, M.Pd (praktisi public speaking) saat berdialog dengan salah satu peserta. |
Siswa SMA/ SMK se-Soloraya Berlatih Public Speaking di Univet Bantara
Sukoharjo- majalahlarise.com -Perwakilan siswa SMA/ SMK Soloraya berlatih public speaking bersama narasumber Mas Sulis Setiyono, S.Pd, M.Pd (praktisi public speaking) dalam kegiatan pelatihan public speaking mengangkat tema "Wujudkan Jiwa Mandiri, Inovatif, Kreatif dan Percaya Diri" yang diselenggarakan Humas Kerjasama dan Unit PMB Universitas Veteran Bangun Nusantara (Univet Bantara) Sukoharjo. Bertempat di Auditorium kampus. Senin (6/3/2023).
Rektor Univet Bantara Sukoharjo, Prof. Dr. Farida Nugrahani dalam sambutan sekaligus membuka acara menyampaikan penguasaan ketrampilan berbicara dan komunikasi seseorang sangat penting di kehidupan sehari-hari, melamar pekerjaan, berbicara di depan umum maupun dalam bekerja.
"Penting sekali belajar menjadi pribadi menarik, pandai berbicara, dan ketika berbicara didengarkan orang lain serta informasinya mudah diterima," ungkapnya.
Sementara itu, narasumber Mas Sulis Setiyono menerangkan materi basic speaking bagi pemula yaitu menumbuhkan rasa percaya diri yang baik ketika berhadapan dengan audien. Setelah rasa percaya diri dimiliki harus bisa bicara komunikatif dengan sedikit memberi pertanyaan ke audien. Berpakaian disesuaikan acara yang akan dibawakan.
Rektor Univet Bantara, Wakil Rektor, Kepala Humas Kerjasama, Unit PMB Univet Bantara saat foto bersama narasumber. |
Baca juga: Meriahkan HUT ke-9, LKP Kridha Bargawa Wuryantoro Gelar Kompetisi Seni Rupa dan Seni Tari
"Mempunyai semangat ketika berbicara dihadapan publik karena semangat ini untuk power. Selain itu vokal penting sekali terkait volume, intonasi dan kecepatan berbicara," jelasnya.
Disampaikan pula, sebagai pemula jika sudah menguasai aspek basic tersebut bisa dilanjutkan praktik disegala bidang contohnya MC, moderator, pidato, penyiar radio, penyiar TV dan sebagainya. "Setelah pelatihan ini harapannya mereka bisa mempraktikkan dan dilatih sendiri dengan memperbanyak jam terbang," ujarnya.
Salah satu peserta, Muhamad Arifin Ilham dari SMA Negeri 1 Polokarto mengungkapkan pelatihan ini sangat menarik karena diajarkan berbicara yang baik di depan audien seperti gestur, cara melatih vokal, mimik ekspresi wajah. Selain itu pembicara dalam penyampaian materi sangat mudah dipahami karena pendekatan seperti teman.
"Saya sangat mengapresiasi dan semoga ke depan Univet mengadakan kegiatan seperti ini lagi untuk mendukung kemajuan generasi muda," harapnya. (Sofyan)
Baca juga: Serah Terima Jabatan dan Pelantikan OSIS SMP Negeri 8 Surakarta
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
PENYEBAB RENDAHNYA MINAT MEMBACA SISWA Oleh : Apriyati SDN Penyarang 04, Sidareja, Cilacap Jawa Tengah Apriyati Membaca merupakan keg...
-
PENTINGNYA PENGGUNAAN BAHASA JAWA KRAMA DIKALANGAN REMAJA PADA ABAD 21 Oleh : Kunaniyah, S.Pd Guru Bahasa Jawa SMP Islam Al Bayan Wiradesa,...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
Tidak ada komentar: