GIVE RADIO IKOM UNIVET
Redaksi / Pemasangan Iklan
Total Tayangan Halaman
Grup Riset Linguistik Indonesia FIB UNS Gelar Pelatihan Public Speaking dan Dakwah di Karanganyar
Dr. Henry Yustanto selaku Tim Grup Riset Linguistik Indonesia membuka pelatihan. |
Grup Riset Linguistik Indonesia FIB UNS Gelar Pelatihan Public Speaking dan Dakwah di Karanganyar
Karanganyar- majalahlarise.com -Kemampuan berbicara di depan umum seringkali menjadi kendala tersendiri bagi Sebagian orang. Hal itu dipengaruhi oleh banyak faktor, diantaranya adalah kurangnya rasa percaya diri untuk tampil dan berbicara di depan umum. Kurangnya pengetahuan seseorang tentang bagaimana berbicara didepan umum inilah yang kadang mengurangi kualitas seorang pembicara.
Berdasarkan pengamatan yang dilakukan oleh Grup Riset Linguistik Indonesia Fakultas ilmu Budaya, Universitas Sebelas Maret terhadap remaja masjid di Karanganyar, maka melalui program Pengabdian Masyarakat perlu membekali kemampuan remaja tentang public speaking.
Grup Riset Linguistik Indonesia menyelenggarakan pelatihan Public Speaking dan Dakwah untuk Remaja Masjid. Kegiatan ini diselenggarakan pada hari Minggu (18/06/2023) bertempat di Green Resto Karanganyar Jln. Lawu no 161, Kadipiro, Bejen, Karanganyar. Acara yang di ikuti oleh 40 peserta dari Forum Silaturahim Remaja Masjid Se- Kabupaten Karanganyar ini bertemakan “Pelatihan Public Speaking dan Dakwah bagi Remaja Masjid”.
Moderator Bakdal Ginanjar, S.S., M.Hum. memandu jalannya diskusi. |
Baca juga: Ketua Adat Kasepuhan Cisungsang Dukung Program Untirta Banten Buka Kampus Baru di Banten Selatan
Pengabdian Masyarakat yang diselenggarakan selama sehari ini menghadirkan dua narasumber yang berkompeten di bidang public speaking. Dr. Wiwik Yulianti, M.Hum sebagai narasumber pertama memberikan materi tentang bagaimana Menyusun naskah public speaking. Narasumber kedua Dr. Hanifullah Syukri, M.Hum. menyampaikan tentang hal-hal yang berkaitan dengan penampilan seseorang pada saat melakukan public speaking.
Acara yang dibuka secara resmi oleh Tim Pengabdian UNS, Dr. Henry Yustanto, M.A.,dan dilanjutkan sambutan dari ketua Forum Silaturahim Remaja Masjid Se- Kabupaten Karanganyar (Foremska) ini diikuti secara antusias oleh peserta. Hal itu terbukti dengan pertanyaan-pertanyaan yang terlontar dari peserta pelatihan pada sesi diskusi yang dipandu oleh moderator Bakdal Ginanjar, S.S., M.Hum.
Dalam paparannya Narasumber pertama Dr. Wiwik Yulianti, M.Hum. mengatakan ada beberapa hal yang harus diperhatikan ketika kita akan menulis naskah pidato kita, apa itu? pahami dulu tujuan apa yang ingin dicapai dari public speaking yang akan anda lakukan. "Karena dengan mengetahui tujuan dari pidato kita itu arah dari pidato kita akan sampai ke sasaran” tuturnya pada paparan sesi pertama.
Kegiatan ini diharapkan memiliki manfaat bagi remaja masjid yang ada di Karanganyar. Dengan mengukur tingkat keberhasilan pelatihan melalui Pre-Test dan Post test ini harapan yang ingin dicapai pada kegiatan pengabdian masyarakat tahun 2023 terwujud. (Sofyan)
Baca juga: Ini Tujuan Unisri Tandatangani MoU dengan 7 Perusahaan/ Lembaga
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
PENYEBAB RENDAHNYA MINAT MEMBACA SISWA Oleh : Apriyati SDN Penyarang 04, Sidareja, Cilacap Jawa Tengah Apriyati Membaca merupakan keg...
-
PENTINGNYA PENGGUNAAN BAHASA JAWA KRAMA DIKALANGAN REMAJA PADA ABAD 21 Oleh : Kunaniyah, S.Pd Guru Bahasa Jawa SMP Islam Al Bayan Wiradesa,...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
Tidak ada komentar: