Pre Event SIKLUS Exhibition DKV ISI Surakarta Ajak Pengunjung CFD Slamet Riyadi Solo

Print Friendly and PDF

Warga masyarakat mencorat-coret media billboard ukuran 3 x 1,7 m menjadi ruang ekspresi.


Pre Event SIKLUS Exhibition DKV ISI Surakarta Ajak Pengunjung CFD Slamet Riyadi Solo

Solo- majalahlarise.com -Media billboard ukuran 3 x 1,7 m menjadi ruang ekspresi oleh beberapa warga masyarakat mencorat-coret yang memadati di hari bebas kendaraan di Slamet Riyadi Solo pada Minggu, 18 Juni 2023. Sekitar 30an mahasiswa terlihat antusias mendampingi sekaligus mengajak masyarakat pengunjung CFD Slamet Riyadi mewarnai dan coretan dengan media cat tembok berwarna-warni, dimana aksi kreatif ini sebagai pre event utama yakni SIKLUS Exhibition.

Selain itu juga sebagai bentuk ajakan berpartisipasi sekaligus media ekspresi bagi pengunjung CFD Slamet Riyadi, mahasiswa angkatan 2021 Prodi DKV FSRD ISI Surakarta melalui aksi mewarnai semi doodle di ruang terbuka.

Menurut Ipung Kurniawan Yunianto, S.Sn., M.Sn selaku dosen pembimbing HIMADKV dalam rilisnya menjelaskan pelibatan mahasiswa dan masyarakat ini dapat saling mengenal dan berkolaborasi dalam bentuk aksi kreatif ini, selain juga memberi wahana untuk mahasiswa lebih beradaptasi kondisi dan situasi di luar kampus.

Sedangkan koordinator kegiatan, Riza Pahlevi menjelaskan dengan diadakan pre event di ruang publik ini diharapkan selain sosialisasi kegiatan SIKLUS Exhibition, juga memberi ruang ekspresi kepada masyarakat untuk lebih mengenal seni rupa dan desain. (Sofyan)

Baca juga: SD Muhammadiyah Program Khusus Banyudono Selenggarakan Outbond Bertajuk "Having Fun Together"


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top