Kontingen MI Al Kahfi Manyaran Usung Pelestarian Adat Jawa

Print Friendly and PDF

Kontingen MI Al Kahfi Manyaran saat melintas di depan panggung kehormatan.


Kontingen MI Al Kahfi Manyaran Usung Pelestarian Adat Jawa 

Wonogiri- majalahlarise.com -MI Al Kahfi Manyaran turut serta memeriahkan pawai budaya HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia di Kecamatan Manyaran masuk dalam kontingen Ranting Karanglor kategori peserta pelajar. Minggu (20/8/2023).

Kepala MI Al Kahfi Manyaran, Siti Wahyuni menerangkan pada pawai ini menerjunkan siswa kelas 2, 3, 4, 5 dan guru dengan mengangkat tema pelestarian adat dan kesenian Jawa serta berbagai profesi.

"Peserta mengenakan kostum adat Jawa, tokoh wayang orang seperti Punokawan, Arjuna, Rama Shinta, Hanoman, barisan prajurit, batik karnival, dalang, sinden wayang kulit, kreasi jarik dan kostum berbagai profesi," terangnya.

Lebih lanjut dijelaskan, keikutsertaan MI Al Kahfi menyemarakkan rangkaian kegiatan HUT ke-78 Kemerdekaan RI di tingkat kecamatan sebagai bukti bahwa pendidikan di MI Al Kahfi sebagai lembaga pendidikan yang berwawasan kebangsaan dan cinta tanah air. Selain itu, melatih kreativitas dan keberanian siswa untuk tampil di depan umum dengan menampilkan kreasi budaya daerah.

"Anak-anak sangat senang dan antusias dalam mengikuti pawai budaya ini. Orang tua siswa sangat mendukung mereka dapat tampil dan ikut serta dalam pawai budaya. Mudah-mudahan untuk tahun depan bisa tampil dan ikut serta lagi serta lebih baik lagi," harapnya. (Sofyan)

Baca juga: Beri Edukasi Pengaruh dan Dampak Pergaulan Bebas kepada Karang Taruna Joglo


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top