Job and Edu Fair 2023 SMKN 1 Pracimantoro Dekatkan Pencari Kerja dan Perguruan Tinggi

Print Friendly and PDF

Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VI Jawa Tengah, Drs. Sunarno, M.Pd membuka Job and Edu Fair secara simbolis dengan memukul gong. 


Job and Edu Fair 2023 SMKN 1 Pracimantoro Dekatkan Pencari Kerja dan Perguruan Tinggi

Wonogiri- majalahlarise.com -SMK Negeri 1 Pracimantoro menyelenggarakan Job and Edu Fair tahun 2023 diikuti 18 stand dunia usaha industri dan 6 stand dari perguruan tinggi. Bertempat di halaman sekolah. Rabu (8/11/2023).

Kegiatan yang dibuka secara simbolis dengan pemukulan gong oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VI Jawa Tengah, Drs. Sunarno, M.Pd, ini dihadiri Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Wonogiri Dra. Ristanti, M.M, Pengawas SMK, komite sekolah, peserta job fair dari Dudi maupun perguruan tinggi dan tamu undangan lainnya.

Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VI Jawa Tengah, Drs. Sunarno, M.Pd dalam sambutan menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada SMK Negeri 1 Pracimantoro menyelenggarakan Job and Edu Fair sebagai bentuk pelayanan kepada siswa maupun lulusan sesuai motto SMK yaitu bisa bekerja, bisa melanjutkan studi ke perguruan tinggi dan bisa berwirausaha.

Pengunjung saat mendaftar di stand Job Fair.

Baca juga: Rektor Unisri Lepas Empat Atlit ke POMNAS

"Saya senang tidak hanya dunia industri  tetapi perguruan tinggi juga dilibatkan dalam rangka memfasilitasi siswa melanjutkan studi," ujarnya.

Disampaikan pula, pendidikan karakter siswa berupa softskill perlu ditekankan dan diperhatikan. Softskill ini siswa memiliki kinerja bagus, sopan santu yang baik, mindset tumbuh berkembang, suka belajar, meneliti, mencoba untuk kemajuan.

Sementara itu, Kepala SMK Negeri 1 Pracimantoro, Risdiyanto, S.Pd saat ditemui di sela-sela acara mengatakan kegiatan job fair ini merupakan program sekolah yang bekerja sama dengan dunia usaha dan industri serta perguruan tinggi untuk siswa-siswi SMK sekitar Wonogiri, Wonosari Gunungkidul agar mereka bisa mudah mencari pekerjaan. Selain itu, lowongan pekerjaan yang mereka dapatkan sesuai dengan kompetensi.

"Adanya kerjasama dunia usaha industri, Disnaker ada link and match dengan SMK. Lulusan SMK bisa mendapatkan pekerjaan sesuai kompetensi bagi dunia usaha dan dunia usaha industri langsung merekrut dalam kegiatan Job Fair ini," terangnya.

Lebih lanjut, pihaknya berharap kegiatan yang  baru pertama kali dilaksanakan ini dapat berjalan lancar sesuai jadwal yang sudah direncanakan oleh panitia pelaksana Job Fair dan Edu Fair.

Ketua Panitia Pelaksana Ana Imsyak Yulneny, S.Pd menyampaikan pelaksanaan Job and Edu fair merupakan salah satu rangkaian kegiatan SMK pusat keunggulan sebagai skema lanjutan di tahun 2023. Kegiatan ini terbuka untuk umum, alumni, SMA, SMK Kabupaten Wonogiri dan mengundang beberapa sekolah dari Gunung Kidul Yogyakarta dan Pacitan Jawa Timur.



"Melalui kegiatan ini dapat mengurangi pengangguran khususnya di kabupaten Wonogiri. Kita harapkan di dunia pendidikan ini anak-anak bisa bekerja, berwirausaha maupun bisa kuliah," harapnya.

Kegiatan ini dimeriahkan bazar produk karya siswa SMK Negeri 1 Pracimantoro dan perform siswa dan alumni berupa musik akustik dan tarian adat Nusantara. (Sofyan).

Baca juga: Keren, Karya Tim Mahasiswa DKV ISI Surakarta Lewat Ajmal Adventure, Aplikasi Al Quran Berbasis Visual Akulturasi Wayang Lolos Ikuti MTQMN XVII 2023


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top