Manjakan Pencinta Buku, Toko Buku Kaysan Hadir di Wonogiri

Print Friendly and PDF

Beragam jenis buku dijual di Toko Buku Kaysan Wonogiri.


Manjakan Pencinta Buku, Toko Buku Kaysan Hadir di Wonogiri

Wonogiri- majalahlarise.com -Pencinta buku khususnya di Wonogiri dimanjakan hadirnya toko buku Kaysan yang berlokasi strategis di pinggir jalan raya sangat mudah dijangkau tepatnya di Wonogiri kota. Toko buku Kaysan berlokasi sekitar 200 meter tak jauh dari SMA Negeri 2 Wonogiri.

Pemilik Toko Buku Kaysan, Heriwanto menerangkan lokasi toko buku Kaysan tepatnya di Jalan Letjen Suprapto, RT.04/RW.01, Wonokarto Tengah, Wonokarto, Kec. Wonogiri, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.

"Tokonya di pinggir jalan raya. Jadi kalau sudah melewati SMA Negeri 2, kalau dari arah Solo, tengok saja sebelah kiri jalan. Toko Buku Kaysan buka jam 08.00 WIB sampai sekitar 20.00 WIB," terangnya, Sabtu (6/1/2024).

Lebih lanjut dikatakan, toko buku baru di Wonogiri ini dibuka awal Desember 2023. Ada beragam jenis buku yang dijual di lokasi ini, seperti buku-buku menggambar, buku cerita anak, dongeng, dan beragam pilihan buku untuk anak. Sementara untuk remaja, tersedia buku tentang pengetahuan-pengetahuan umum, novel-novel remaja, novel-novel islami, dan sebagainya.

"Buat dewasa tersedia beragam pilihan seperti biography, umum, pendidikan, dan sebagainya. Kami baru promo, beli buku di sini dapat bonus Al Quran," ujarnya. (Sofyan)

Baca juga: Pantai Sembukan, Destinasi Wisata Mempesona di Desa Wisata Paranggupito



1 komentar:


Top