Univet Bantara Sukoharjo Tandatangani Naskah Kesepakatan Kerjasama MoU, MoA dan IA dengan Universitas Pancasakti Tegal

Print Friendly and PDF

Dekan FKIP Univet Bantara Sukoharjo, Dr. Singgih Subiyantoro, M.Pd dan Dekan FKIP Universitas Pancasakti Tegal, Dr. Yoga Prihatin, M.Pd saat menandatangani naskah kerjasama MoA.


Univet Bantara Sukoharjo Tandatangani Naskah Kesepakatan Kerjasama (MoU) dengan Universitas Pancasakti Tegal

Sukoharjo- majalahlarise.com -Universitas Veteran Bangun Nusantara (Univet Bantara) Sukoharjo menjalin kerjasama dengan Universitas Pancasakti Tegal. Sebagai wujud kerjasama dilaksanakan penandatanganan naskah kesepakatan kerjasama MoU Universitas, MoA FKIP (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan dan IA Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris. Bertempat di Universitas Pancasakti Tegal. Selasa (20/2/2024).

Penandatanganan MoU ini dalam rangka peningkatan penyelenggaraan Tri Darma Perguruan Tinggi dan pelaksanaan MBKM dengan ruang lingkup MoU adalah pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, peningkatan dan pemberdayaan sumber daya, magang MBKM serta kegiatan lain yang disepakati oleh kedua belah pihak. 

Kemudian dari payung MoU ini menurunkan MoA. MoA kesepakatan antara Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UPS Tegal dan Univet Bantara. Dari MoA diturunkan lagi dengan adanya Implementasi Agreement (IA) antara Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris UPS Tegal dan Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo.

Jajaran Dekanat FKIP, Prodi Pendidikan Bahasa Inggris dari Univet Bantara Sukoharjo dan Universitas Pancasakti Tegal saat foto bersama usai penandatangan MoU, MoA dan IA.

Baca juga: Ujian Praktik PAI SD Muhammadiyah 1 Solo, Ukur Pengetahuan dan Bekal Ibadah 

Dekan FKIP Univet Bantara Sukoharjo, Dr. Singgih Subiyantoro, M.Pd saat dikonfirmasi menyampaikan setelah agenda seremonial penandatanganan MoU, MoA dan IA dilanjutkan studi tiru dari Universitas Veteran Bangun Nusantara dan Universitas Pancasakti Tegal.

"Kami datang bersama tim program studi terdiri Kaprodi, dosen, mahasiswa program studi bahasa Inggris menempuh mata kuliah tourism," terangnya.

Lebih lanjut dikatakan, pada saat pelaksanaan dibagi tiga kelompok yaitu Dekanat, Dosen,  Program studi dan mahasiswa dibagi tiga ruang dan tiga kelompok yaitu Dekanat, Program Studi dan Mahasiswa. Dekanat membahas tentang peluang-peluang kerjasama ke depan, tidak hanya studi tiru tetapi juga bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

"Kami banyak berdiskusi terkait dengan bagaimana menata kelola sebuah fakultas dan program studi sehingga program studi bisa terakreditasi unggul," ujarnya. 

Disampaikan pula, untuk kelompok dua dari Program Studi banyak berdiskusi terkait dengan pengembangan kurikulum, visi, misi, tujuan dan strategi pencapaian Program Studi serta persiapan akreditasi Program Studi.

"Kebetulan Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Pancasakti Tegal dalam waktu satu bulan ke depan akan mengunggah dokumen akreditasi sehingga antara Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Panca Sakti Tegal dan program studi Pendidikan Bahasa Inggris Univet Bantara Sukoharjo banyak mendiskusikan terkait dengan strategi, trik dan tips mengerjakan dokumen akreditasi termasuk mempersiapkan asesmen lapangan," jelasnya.

Sementara kelompok tiga dari mahasiswa banyak mendiskusikan terkait dengan kegiatan-kegiatan Himpunan Mahasiswa Program Studi maupun mahasiswa Program Studi masing-masing. 

"Mereka banyak bercerita tentang pengalaman organisasi aktivitas pembelajaran termasuk keterlibatan bersama dosen maupun keterlibatan bersama unit-unit kegiatan mahasiswa. Sehingga nantinya bisa mendukung akreditasi Program Studi maupun Universitas," ungkapnya. (Sofyan)

Baca juga: FISH Univet Bantara Selenggarakan Lokakarya Visi, Misi, Tujuan, Sasaran Fakultas dan Program Studi


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top