GIVE RADIO IKOM UNIVET
Redaksi / Pemasangan Iklan
Total Tayangan Halaman
420 Wisudawan Univet Bantara Harus Mampu Berkontribusi Bagi Kemajuan Bangsa
Prosesi Wisuda Pascasarjana ke-23, Sarjana ke-53 dan Diploma ke-7 Universitas Veteran Bangun Nusantara (Univet Bantara) Sukoharjo. |
420 Wisudawan Univet Bantara Harus Mampu Berkontribusi Bagi Kemajuan Bangsa
Sukoharjo- majalahlarise.com -Sebanyak 420 mahasiswa terdiri 7 mahasiswa S2 dan 413 mahasiswa S1 yang telah dinyatakan lulus secara akademik mengikuti prosesi Wisuda Pascasarjana ke-23, Sarjana ke-53 dan Diploma ke-7 Universitas Veteran Bangun Nusantara (Univet Bantara) Sukoharjo. Bertempat di Auditorium kampus. Rabu (8/5/2024).
Rektor Univet Bantara Sukoharjo, Prof. Dr. Farida Nugrahani, M.Hum dalam sambutan mengucapkan atas nama pribadi maupun lembaga Univet Bantara dengan penuh rasa syukur melepaskan 420 wisudawan yang telah berhasil menamatkan pendidikannya.
"Kepada seluruh wisudawan saya ucapkan selamat dan sukses atas capaian gelar yang tersemat hari ini. Dengan ridho Allah SWT semoga gelar yang diperoleh mampu menjadi pijakan kuat untuk menggapai sukses di masa depan," ujarnya.
Lebih lanjut disampaikannya, dalam bidang akademik Univet Bantara telah memiliki enam program studi dengan predikat akreditasi unggul. "Semoga pencapaian ini dapat diikuti program studi lain jika tiba waktunya untuk terakreditasi sehingga semua program studi yang diselenggarakan dapat berpredikat unggul untuk yang akan datang," tuturnya.
Prof. Farida Nugrahani juga memohon restu dan dukungannya pada tahun ini Univet Bantara membuka empat program studi meliputi S1 Hukum, S1 Akuntansi, S1 PG PAUD, S1 Pendidikan Jasmani. "Dengan dibukanya empat program studi tersebut, semakin terbuka luas peluang masyarakat untuk melanjutkan studi di Univet Bantara dengan lebih banyak pilihan program studinya," terangnya.
Diakhir sambutan, Prof. Farida Nugrahani berpesan kepada wisudawan untuk perjuangkan masa depan dengan gigih dan pantang menyerah. "Tunjukkan kepada dunia bahwa saudara mampu berperan dalam dunia kerja dan berkontribusi bagi kemajuan bangsa," harapnya.
Sementara itu dalam laporan Wakil Rektor Bidang 1 Akademik, Dr. Ir. Sri Hartati, MP mengatakan dari sejumlah 420 wisudawan yang dinyatakan berhasil lulus dengan predikat pujian (cumlaude) sebanyak 105 wisudawan. Indeks Prestasi Komulatif (IPK) rata-rata keseluruhan wisudawan adalah 3,46.
Mahasiswa yang berhasil memperoleh indeks prestasi komulatif (IPK) tertinggi pada program Sarjana (S1) adalah Rani Fadilla Utama dari Program Studi Teknologi Hasil Pertanian memperoleh IPK 3,95. Mahasiswa lulus dengan usia termuda yaitu Rahman Ardi Wardana program studi Teknologi Pendidikan usia pada saat wisuda 22 tahun 7 bulan 16 hari. Mahasiswa lulus dengan usia tertua adalah Anik Susilowati program studi Kesehatan Masyarakat usia pada saat wisuda 53 tahun 9 hari. (Sofyan)
Baca juga: Kantin Sehat SD Muhammadiyah 1 Ketelan Luar Biasa dan Jadi Panutan
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
PENYEBAB RENDAHNYA MINAT MEMBACA SISWA Oleh : Apriyati SDN Penyarang 04, Sidareja, Cilacap Jawa Tengah Apriyati Membaca merupakan keg...
-
PENTINGNYA PENGGUNAAN BAHASA JAWA KRAMA DIKALANGAN REMAJA PADA ABAD 21 Oleh : Kunaniyah, S.Pd Guru Bahasa Jawa SMP Islam Al Bayan Wiradesa,...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
Tidak ada komentar: