GIVE RADIO IKOM UNIVET
Redaksi / Pemasangan Iklan
Total Tayangan Halaman
Ada Tumpeng IKN di SDN Mangkubumen Kidul 16 Solo
Kreasi tumpeng IKN karya ibu-ibu SDN Mangkubumen Kidul 16 Solo. |
Ada Tumpeng IKN di SDN Mangkubumen Kidul 16 Solo
Solo- majalahlarise.com -Memeriahkan HUT ke-79 Republik Indonesia sekaligus menyambut kehadiran Ibukota Negara Nusantara (IKN) yang digunakan untuk upacara bendera yang pertama kalinya. Sekaligus menyambut IKN sebagai pusat pemerintahan baru, puluhan ibu-ibu wali murid di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Mangkubumen Kidul 16, Solo, Jawa Tengah, berkreasi dalam Lomba Tumpeng Kemerdekaan, Jumat (16/8/2024) di sekolah setempat.
Kegiatan Lomba Tumpeng Kemerdekaan tersebut untuk memacu semangat ibu-ibu wali murid dalam berkreasi dan berkarya dengan nuansa 17-an serta berbagai lauk dan sayuran hijau.
Anneke salah seorang peserta lomba mengatakan bahwa ide untuk membuat tumpeng IKN karena saat ini lagi ramai banyak orang membahas tentang IKN, baik di media sosial maupun televisi.
Puluhan ibu-ibu wali murid di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Mangkubumen Kidul 16, Solo, Jawa Tengah, berkreasi dalam Lomba Tumpeng Kemerdekaan, Jumat (16/8/2024) di sekolah setempat. |
“Lagi ramai ramainya semuanya membahas tentang IKN, ya kami juga ingin mengikuti euforia itu. Tumpeng identiknya dengan gapura dengan panjat pinang kemudian kita menambahkan ada gambar IKN di tumpeng kita,” jelas Anneke bersemangat.
Sedangkan menurut peserta lomba tumpeng lainnya, yang bernama Icha mengatakan bahwa dia mengangkat tema serba merah putih, sesuai bendera Indonesia.
“Minuman merah putih buahnya juga warnanya merah putih, sesuai warna bendera kita merah putih harapannya semangat nasionalisme terus bertumbuh dan Indonesia semakin maju,’ ungkapnya
Melalui kreasi dalam lomba tumpeng kemerdekaan tersebut diharapkan dapat mempererat persaudaraan, persatuan dan kesatuan di antara wali murid dan para siswa.
Koordinator Lomba Tumpeng Kemerdekaan, Theodora Meilani Setyawati atau yang lebih dikenal dengan panggilan Tia AFI mengatakan, kegiatan lomba tumpeng sebagai wujud kebahagian merayakan kemerdekaan Indonesia yang ke-79 sekaligus menyambut IKN sebagai pusat pemerintahan baru.
“Kita ikut berbahagia, kita ikut berbangga kita punya IKN, kita pengen sih sampai bisa ke sana mudah-mudahan bisa terlaksana. Kita sangat berbahagia dengan adanya IKN mudah-mudahan nanti ke depan Indonesia semakin maju,” kata Tia AFI di sela-sela memandu acara lomba tumpeng.
Hadir sebagai juri dalam lomba tersebut Chef Brian Wicaksono, Master Cheaf Indonesia (Season 3) dan Chef Ryan. Dan bagi para peserta lomba tumpeng dengan kreasi terbaik dan rasa enak, akan mendapatkan hadiah uang tunai dari panitia. (Sofyan)
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
PENYEBAB RENDAHNYA MINAT MEMBACA SISWA Oleh : Apriyati SDN Penyarang 04, Sidareja, Cilacap Jawa Tengah Apriyati Membaca merupakan keg...
-
PENTINGNYA PENGGUNAAN BAHASA JAWA KRAMA DIKALANGAN REMAJA PADA ABAD 21 Oleh : Kunaniyah, S.Pd Guru Bahasa Jawa SMP Islam Al Bayan Wiradesa,...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
Tidak ada komentar: